5 Hal yang Bisa Bikin Hubungan Kamu dengan Kesayangan Renggang

7 Mei 2024 13:20 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
5 Hal yang Bisa Bikin Hubungan Renggang. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
5 Hal yang Bisa Bikin Hubungan Renggang. Foto: Istimewa
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebuah hubungan tak selamanya akan berjalan tenang dan harmonis. Ada kalanya timbul berbagai masalah dan salah paham yang membuat sebuah hubungan merenggang.
Renggangnya hubungan juga enggak selalu terjadi karena masalah besar, lho. Ya, beberapa hal yang kerap dianggap sepele ini ternyata bisa jadi penyebab hubungan kamu dengan pasangan, sahabat, atau bahkan keluarga, jadi menjauh.
Kalau kamu masih suka ngelakuin beberapa kebiasaan di bawah ini, yuk segera ubah biar hubungan kamu dengan orang tersayang lengket kembali!

1. Jarang ngumpul sama keluarga

Meski bisa bertemu setiap hari, bukan berarti kamu punya quality time yang baik dengan keluarga, lho. Biasanya, hal ini disebabkan kesibukan masing-masing anggota keluarga, sehingga hanya sesekali di rumah.
Padahal, kurangnya waktu untuk “duduk bersama” sambil ngobrol bisa menyebabkan buruknya tali komunikasi dengan keluarga. Dampaknya, salah paham pun bisa sering terjadi, bahkan saat ada masalah yang sebenarnya sepele.
Membangun quality time dengan keluarga enggak susah, kok. Bila tidak sempat bertemu, video call di sela-sela kesibukan, streaming film favorit bersama, atau mabar (main bareng) game online favorit bisa jadi cara agar hubungan lengket kembali.

2. Merasa insecure dengan pencapaian teman

Merasa insecure dengan pencapaian teman bisa menyebabkan hubungan renggang. Foto: Istimewa
Merasa insecure sebenarnya wajar dialami setiap orang. Namun bila dibiarkan, hal ini dapat merenggangkan hubungan pertemanan, apalagi bila penyebab munculnya rasa tidak percaya diri tersebut berasal dari sahabatmu sendiri.
Saat ada masalah, sempatkan waktu untuk menghubungi sahabat, baik melalui pesan, telepon, atau video call. Menyempatkan diri deep talk bareng sahabat, jujur dengan perasaan, dan berusaha menyelesaikan setiap permasalahan secepatnya bisa menjadi cara untuk menyingkirkan rasa insecure, lho. Bonusnya, hubunganmu dan sahabat akan makin lengket.

3. Malas kasih kabar ke orang-orang terdekat

Ada beberapa akibat buruk yang bisa saja terjadi ketika kita malas memberi kabar atau ghosting ke orang-orang terdekat, terutama pasangan dan keluarga. Dimulai dari munculnya perasaan khawatir, diikuti oleh pikiran negatif, dan akhirnya dapat merusak kepercayaan orang terdekat.
Meski sibuk, cobalah untuk tetap intens berkomunikasi dengan orang tersayang. Sekadar memberi kabar melalui pesan singkat atau video call, memberi tahu aktivitas yang akan dilakukan, atau berpamitan sebelum pergi ke suatu tempat, sudah cukup untuk menenangkan hati orang yang kita sayangi.

4. Slow response sama pasangan

Slow response kepada pasangan bisa menyebabkan hubungan renggang. Foto: Istimewa
Siapa sih yang tidak kesal saat pasangan slow response?
Pasangan yang sulit dihubungi dapat membuat seseorang jadi mudah overthinking. Bila dibiarkan berlarut-larut, kebiasaan ini bahkan bisa memicu keributan yang sebenarnya tidak diperlukan.
Jadi, pastikan selalu memberi kabar kepada pasangan, ya! Kalau perlu, tentukan waktu-waktu tertentu untuk telepon atau video call dengan pasangan agar hubungan tetap hangat meski sedang sama-sama sibuk.

5. Saling gengsi dengan pasangan

Sering enggak disadari, gengsi dapat mempersulit kamu mempertahankan hubungan yang harmonis, lho. Sebab, saat gengsi semakin besar, kamu dan pasangan akan sama-sama kesulitan mengungkapkan perasaan. Lama-lama, hubungan pun jadi tidak nyaman dan rentan merenggang.
Sebelum menyesalinya, mulai sekarang, yuk buang gengsimu dan jangan ragu mengungkapkan rasa sayang kepada pasangan! Agar hubungan semakin lengket, tak ada salahnya juga meluangkan waktu untuk quality time bersama, misalnya dengan nobar film favorit di rumah, ajak pasangan untuk main game online, atau video call sambil berbagi cerita sehari-hari.
Jangan ada lagi alasan sulit bertemu, karena sekarang ada banyak teknologi yang bisa kamu manfaatkan untuk berhubungan dengan orang tersayang secara online.
Agar komunikasi lancar online makin lancar, tentunya tentu kamu juga membutuhkan yang tepat, kan? Tenang, kamu bisa memanfaatkan layanan internet rumah UNLIMITED dan kuota HP dari XL Axiata, XL SATU, yang bisa dipakai sekeluarga.
XL SATU merupakan layanan konvergensi pertama di Indonesia yang memungkinkan pelanggan internetan berbasis fiber optic di rumah, sekaligus seluler dalam satu. Dengan XL SATU, seluruh anggota keluarga juga dapat menikmati WiFi unlimited, serta layanan berbagi kuota paket internet XL prabayar dalam satu tagihan dan satu aplikasi.
Meski layanan ini memungkinkan seluruh keluarga menggunakannya, kecepatannya tidak akan terganggu. XL SATU memberikan pengalaman internet stabil, internet cepat, dan internet unlimited. Jadi, enggak perlu kesal lagi saat jaringan internet lemot akibat adanya sekat seperti tembok rumah.
Hingga saat ini XL SATU sudah tersebar di lebih dari 86 kota di Indonesia dan telah membantu lebih dari 235 ribu keluarga Indonesia dengan layanan internet super cepat UNLIMITED, baik di rumah maupun di mana saja, dengan hanya satu tagihan per bulan. Kamu dan keluarga pun bisa makin maksimal berkomunikasi online dengan orang-orang terdekat dan melakukan kegiatan sehari-hari lainnya.
Yuk, langsung langganan XL SATU dan bikin hubunganmu dengan orang terdekat erat lagi. Informasi lebih lanjut mengenai XL SATU, kunjungi https://satu.xl.co.id/.
Artikel ini dibuat oleh kumparan Studio