7 Barang yang Biasa Ditemukan di Kolong Meja Sekolah

26 Maret 2018 11:50 WIB
clock
Diperbarui 21 Januari 2021 11:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
KBRI buka sekolah untuk anak TKI di Serawak (Foto: Andreas Gery Tuwo/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
KBRI buka sekolah untuk anak TKI di Serawak (Foto: Andreas Gery Tuwo/kumparan)
ADVERTISEMENT
Kalau Doraemon punya kantung ajaib yang dipakai untuk menaruh banyak barang, para pelajar juga punya hal yang sama untuk menaruh berbagai benda-benda unik. Bukan, benda yang dimaksud sama sekali enggak ada hubungannya dengan ilmu sihir.
ADVERTISEMENT
Benda yang dimaksud di sini adalah meja sekolah. Yap, buat pelajar, kolong meja sekolah adalah tempat untuk menyimpan banyak barang ‘rahasia’. Dikutip dari Goody Feed, berikut tujuh barang yang biasa ditemukan di kolong meja sekolah.
1. Buku pelajaran
com-Buku (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
com-Buku (Foto: Thinkstock)
Barang yang satu ini pasti ditemui di kolong meja sekolah. Rasanya hampir semua siswa pernah menyimpan buku catatan atau pelajaran di kolong meja sekolahnya. Biasanya, mereka menyimpan buku-buku itu karena malas membawanya ke rumah.
2. Seragam olahraga
Pelajar di Singapura sedang berkegiatan di sekolah (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
Pelajar di Singapura sedang berkegiatan di sekolah (Foto: Wikimedia Commons)
Selain buku, para siswa juga biasanya menyimpan seragam olahraga mereka di kolong meja. Bahkan, beberapa dari mereka sering lupa membawa pulang seragam tersebut sehingga menyebabkan mejanya menjadi bau dan kotor. Apakah kamu pernah melakukannya?
3. Sisa makanan
Ilustrasi makanan ringan. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi makanan ringan. (Foto: Thinkstock)
Membawa makanan ke dalam kelas memang dilarang di beberapa sekolah. Meski begitu, ada beberapa siswa yang tetap bandel membawa makanan tersebut dan menyelinapkannya di bawah kolong meja. Karena kebiasan itu, terkadang mereka lupa membuang sisa makanannya ke dalam tempat sampah yang membuat mejanya menjadi bau.
ADVERTISEMENT
4. Catatan rahasia
Ilustrasi surat cinta (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi surat cinta (Foto: Thinkstock)
Pernah enggak, sih, kamu membicarakan guru, teman, atau gebetan kamu dengan menggunakan sebuah kertas pada saat kelas sedang berlangsung? Biasanya, obrolan rahasia itu lupa dibuang dan pada akhirnya tersimpan di bawah kolong meja sekolah.
5. Hadiah spesial
Surat Cinta. (Foto: Thinkstock Photos)
zoom-in-whitePerbesar
Surat Cinta. (Foto: Thinkstock Photos)
Kalau kamu siswa yang populer di sekolah, tentu kamu pernah, dong, menemukan sepucuk surat, cokelat, atau mawar di bawah kolong meja saat Hari Valentine? Yap, tempat ini biasanya diandalkan oleh para penggemar rahasia saat mereka ingin ‘mengibarkan’ kodenya. Apakah kamu pernah melakukannya?
6. Ponsel
Anak bermain gadget (Foto: PxHere)
zoom-in-whitePerbesar
Anak bermain gadget (Foto: PxHere)
Karena alat yang satu ini benar-benar dilarang untuk dibawa ke dalam kelas, makanya enggak heran para siswa sering menyelinapkan barang 'haram' tersebut di bawah kolong meja.
ADVERTISEMENT
7. Penggaris
Ilustrasi penggaris (Foto: Dok. Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penggaris (Foto: Dok. Pixabay)
Biasannya para siswa menyimpan benda ini di bawah kolong meja karena terlalu merepotkan untuk dibawa pulang. Yap, penggaris adalah benda penting untuk dibawa selama pelajaran matematika dan IPA untuk menggambar grafik.