Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
7 PTN dengan Jurusan Kuliah Sastra Jepang Akreditasi A
22 Oktober 2018 11:40 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 11:22 WIB
ADVERTISEMENT
Salah satu cara untuk memperdalam kemampuan dalam bahasa asing ialah dengan mengambil jurusan kuliah sastra. Seperti jurusan kuliah Sastra Jepang yang enggak hanya mempelajari linguistiknya, tapi juga budaya, dan sejarahnya.
ADVERTISEMENT
Indonesia sendiri memiliki tujuh perguruan tinggi negeri (PTN) yang sudah mengantongi akreditasi A untuk jurusan kuliah Sastra Jepang. Akreditasi ini didapat dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT).
Penilaian akreditasi program studi atau jurusan dari BAN PT ini sendiri, meliputi tujuh faktor. Di antaranya: visi, misi, tujuan dan sasaran, serta strategi pencapaiannya; tata pamong, kepemimpinan, sistem pengelolaan dan penjaminan mutu; mahasiswa dan lulusan; sumber daya manusia; kurikulum, pembelajaran, dan suasana akademik; pembiayaan, sarana dan prasarana, serta sistem informasi; penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan kerjasama.
Berikut kumparan rangkum tujuh PTN yang memiliki jurusan kuliah Sastra Jepang terakreditasi A.
1. Universitas Hasanuddin
Kampus yang terletak di Makassar ini mendapat akreditasi A untuk jurusan kuliah Sastra Jepang pada 2018. Jurusan Sastra Jepang di Unhas berada di bawah Fakultas Ilmu Budaya. Di antara mata kuliah dasar yang ditawarkan adalah Choukai, alias listening (mendengarkan).
ADVERTISEMENT
2. Universitas Brawijaya
Pada 2017 Sastra Jepang Unbraw juga mendapat akreditasi A dari BANPT. Jurusan yang termasuk ke dalam Fakultas Ilmu Budaya ini menawarkan mata kuliah seperti Bunpo (tata bahasa), Dokkai (membaca), dan Sakubun (menulis).
3. Universitas Indonesia
Sastra Jepang UI juga terakreditasi A pada 2017 lalu. Jurusan di Fakultas Ilmu Budaya ini menyediakan mata kuliah di antaranya, Pemikiran Jepang, Drama Jepang, sampai Pengantar Masyarakat Jepang.
4. Universitas Andalas
Kampus yang berada di Padang ini mendapat akreditasi A pada 2016. Enggak jauh beda dengan kampus lainnya, jurusan kuliah Sastra Jepang di Unand memiliki mata kuliah seperti, Kanji yang biasanya disatukan dengan Sakubun (menulis).
5. Universitas Udayana
Kampus di Pulau Dewata ini sudah mengantongi akreditasi A untuk jurusan Sastra Jepangnya sejak 2016. Jurusan ini memiliki mata kuliah seperti Shōchūkyū Hyōki, Nihon Jijō (Budaya Jepang), Bungaku Nyūmon.
ADVERTISEMENT
6. Universitas Padjadjaran
Unpad mendapat akreditasi A untuk Bahasa dan Budaya Jepang sejak 2015 lalu. Jurusan yang berada di bawah Fakultas Ilmu Budaya ini menyediakan Pusat Studi Bahasa Jepang yang terbuka bagi siapa saja yang tertarik belajar bahasa Jepang.
7. Universitas Gadjah Mada
Sastra Jepang UGM yang berada di bawah Fakultas Ilmu Budaya mengantongi akreditasi A dari BANPT pada 2014 lalu. Di antara mata kuliah yang tersedia bagi mahasiswa yakni, Kajian Sastra Jepang, Kanji, sampai Multikulturalisme.