Bangkutaman Rilis Single Religi Berjudul 'Manusia Dalam Tanda Tanya'

30 Mei 2018 16:20 WIB
clock
Diperbarui 21 Januari 2021 11:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bangkutaman (Foto: instagram.com/@bangkutaman_id)
zoom-in-whitePerbesar
Bangkutaman (Foto: instagram.com/@bangkutaman_id)
ADVERTISEMENT
Bertepatan dengan bulan Ramadhan 2018, grup musik folk yang terbentuk di Yogyakarta, Bangkutaman, merilis sebuah single bernuansa religi yang berjudul 'Manusia Dalam Tanda Tanya', pada Selasa (29/5) lalu.
ADVERTISEMENT
Lagu berdurasi 3 menit 9 detik itu, sebenarnya sudah mulai digarap sejak Ramadhan 2016 silam, di sebuah studio di kawasan Cibubur. Inspirasi itu sendiri muncul ketika Acum selaku vokalis meminjam sebuah saz (gitar dari Turki) milik salah satu rekannya.
Namun, 'Manusia Dalam Tanda Tanya' akhirnya baru bisa diselesaikan dan dirilis di tahun ini. Menurut mereka, salah satu alasan mengapa memilih tahun 2018 adalah karena melihat situasi yang terjadi di Indonesia saat ini.
"Membaca liriknya pun terasa masih relevan hingga saat ini. Ada beberapa manusia yang menurut mereka dekat dengan Tuhan, justru makin menjauh dengan Tuhan-nya ketika mereka bertindak negatif menyakiti sesama dan alam," tulis mereka dalam sebuah siaran pers.
ADVERTISEMENT
Lagu ini sekaligus menjadi 'penyegaran' bagi jajaran karya Bangkutaman di tahun 2018. Sebelumnya, band yang terdiri dari empat personel itu sempat mengeluarkan dua lagu di tahun 2017, yakni 'Pekerja' dan 'Sok Tahu' yang dirilis dalam format piringan hitam.
Single religi mereka yang satu ini, tidak tersedia di layanan musik streaming. Namun, lagu tersebut bisa didapatkan secara gratis, dengan cara mengunduhnya melalui laman bangkutaman.id.