Despicable Me 4 Akan Tayang 3 Juli 2024

22 Februari 2022 17:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah boneka minions diletakkan di kursi penonton sebagai pembatas di bioskop MK2 di Paris, Prancis. Foto: Benoit Tessier/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah boneka minions diletakkan di kursi penonton sebagai pembatas di bioskop MK2 di Paris, Prancis. Foto: Benoit Tessier/REUTERS
ADVERTISEMENT
Universal Pictures dan Illmunitation telah mengumumkan bahwa Despicable Me 4 akan tayang pada 3 Juli 2024.
ADVERTISEMENT
Dilansir Variety, Steve Carell, Kristen Wiig, Pierre Coffin, Miranda Cosgrove, dan Steve Coogan akan kembali untuk sekuel berikutnya, dalam film animasi keluarga dan persahabatan tentang penjahat super yang telah berubah dan pasukan Minion kuningnya.
Chirs Renaud yang menyutradarai dua film pertama Despicable Me juga akan kembali menjadi sutradara di film sekuel keempat ini.
Selain itu, Patrick Delage juga akan menjadi sutradara bersama dengan Mike White yang akan menulis naskahnya.
Selain itu, film ini akan diproduksi oleh pendiri dari Illmunitation, Chris Meledandri.
Meski belum ada rincian lebih detail tentang film ini, tapi para penggemar berharap banyak akan lebih banyak kejahatan lucu dari Gru (Carell), Lucy Wilde (Wiig), Margo (Cosgrove), Silas Ramsbotton (Coogan), dan banyak Minion yang disuarakan oleh Coffin.
ADVERTISEMENT
Sebelum merilis film ini, Illumination dan Universal akan merilis film animasi orisinal tentang keluarga bebek berjudul Migration pada 30 Juni 2023.
Secara garis besar, film Migration ini sebagai komedi zaman modern yang mengikuti keluarga bebek yang meyakinkan ayah mereka yang terlalu protektif untuk pergi berlibur ketika mereka berusaha untuk bermigrasi dari New England, melalui New York City, dan akhirnya turun ke Bahama.
Film ini akan diarahkan oleh Benjamin Renner, ditulis oleh Mike White, dan diproduksi oleh Chris Meledandri.
Setelah itu, film Minions: The Rise of Gru akan diputar di bioskop pada 1 Juli 2022 setelah tertunda selama dua tahun karena pandemi COVID-19.
Film ini akan mengikuti cerita masa kecil Gru, ketika ia mencoba untuk bergabung dengan tim supervillain yang disebut Vicious 6. Selain Carell dan Coffin, pengisi suara film ini juga akan termasuk Taraji P. Henson, Michelle Yeoh, RZA, Jean-Claude Van Damme, Lucy Lawless, Dolph Lundgren, Danny Trejo, Russell Brand, Julie Andrews, dan Alan Arkin.
ADVERTISEMENT
Laporan Afifa Inak