Enggak Kalah Seru, Ini Tips Bikin Keriaan Akhir Tahun di Rumah

11 Desember 2021 8:01 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ilustrasi pesta tahun baru di rumah. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi pesta tahun baru di rumah. Foto: Shutterstock
Pesta menyambut tahun baru merupakan momen yang paling dinanti banyak orang. Berkumpul bersama teman sambil barbeque-an, meniup terompet, atau keliling kota menikmati kembang api jadi beberapa kegiatan favorit.
Namun demi menekan penyebaran kembali virus corona, tahun ini kita masih harus merayakan tahun baru di rumah aja. Ya, berbagai kebijakan agaknya akan kembali diterapkan mulai akhir Desember hingga awal Januari 2022 untuk menekan adanya titik-titik kerumunan.
Enggak perlu sedih, karena pesta di rumah juga tidak kalah seru, kok. Bahkan, mengadakan pesta spesial di rumah bisa menjadi momen yang tepat untuk lebih mendekatkan diri kepada anggota keluarga.
Meski hanya bisa merayakan tahun baru di rumah, persiapan tetap harus maksimal, dong! Nah, agar pesta berjalan lebih seru, ini persiapan yang bisa kamu lakukan:

1. Buat tema yang menarik

Buat tema pesta yang menarik. Foto: Shutterstock
Buat momen pergantian tahun jadi istimewa dengan mengadakan pesta yang mengangkat tema tertentu. Misalnya, tema superhero, fairytale, atau mungkin tema retro yang serba gemerlap warna-warni.
Di kawasan subtropis, tahun baru juga identik dengan musim dingin. Nah, kamu bisa membawa suasana tersebut di rumah. Misalnya memasang fairy light di tembok yang akan berkelap-kelip seperti salju. Turunkan suhu AC di dalam ruangan, kenakan baju hangat, siapkan selimut, kemudian sajikan kudapan seperti kue kering dan cokelat panas. Winter wonderland sudah bisa kamu rasakan dari rumah.

2. Dekorasi rumah

Dekorasi rumah agar tahun baru semakin semarak. Foto: Shutterstock
Tidak ada salahnya mendekorasi rumah dengan pernak-pernik khas tahun baru agar suasana di rumah semakin semarak. Kamu bisa menempel hiasan bertuliskan ‘Happy New Year’ di tembok, terompet, hingga menata meja makan atau table setting dengan bunga, lilin, taplak, dan alat makan senada
Kamu juga bisa menyesuaikan dekorasi dengan tema pesta yang kamu angkat. Kalau perlu, maksimalkan penampilan selama pesta dengan memakai kostum yang senada dengan seluruh anggota keluarga atau teman yang datang.

3. Siapkan bahan makanan jauh-jauh hari

Cicil belanja keperluan tahun baru beberapa minggu sebelumnya. Foto: Shutterstock
Seperti yang sudah dijelaskan, makan bersama jadi salah satu kegiatan favorit sambil menunggu pergantian tahun baru. Jadi, usahakan jangan menunggu waktu mepet bila ingin membeli segala bahan makanan yang diperlukan saat pesta berlangsung.
Sebaiknya, belanja kebutuhan satu atau dua minggu sebelum pesta, mulai dari belanja keperluan untuk pesta barbeque, bahan kue, hingga minumannya. Mempersiapkan bahan makanan dari jauh-jauh hari juga membuat kamu lebih punya banyak waktu untuk merancang makanan apa saja yang akan dihidangkan.

4. Siapkan permainan seru bareng keluarga

Buat permainan untuk keluarga sambil menunggu malam tahun baru. Foto: Shutterstock
Permainan juga bisa menjadi cara untuk mencairkan suasana. Kamu bisa mulai merancang kira-kira permainan apa saja yang cocok dimainkan seluruh anggota keluarga dan teman di rumah.
Misalnya, main tebak gambar, tebak lirik lagu, atau mengadakan trivia quiz dengan menebak hal-hal yang berhubungan dengan keluarga juga bisa menjadi pilihan permainan yang seru. Kamu juga bisa mengadakan kompetisi kecil-kecilan, seperti karaoke. Agar makin optimal, jangan lupa siapkan segala alat pendukungnya, mulai dari list lagu yang akan dinyanyikan, mic, dan speaker.

5. Tukar kado

Tukar kado saat tahun baru. Foto: Shutterstock
Agar makin berkesan, akhiri pesta dengan sesi tukar kado. Selain memeriahkan acara, tukar kado ini juga banyak manfaatnya, seperti menambah kekompakan dan tentunya memberikan kebahagiaan bagi seluruh anggota keluarga.
Bila masih bingung menentukan kado, kamu bisa mencoba memberikan beberapa rekomendasi berikut ini. Seperti memberikan sepaket healthy kit berisi masker, hand sanitizer, hingga alat makan pribadi sebagai doa agar selalu diberi kesehatan, atau boneka menggemaskan untuk menyenangkan hati si kecil di rumah.
Bila punya budget lebih, tak ada salahnya juga memberikan hadiah yang lebih spesial seperti jam tangan atau bahkan gadget impian anggota keluarga di rumah.
Jadi, enggak perlu bingung lagi saat ingin membuat pesta tahun baru di rumah, kan? Nah, mulai sekarang, yuk penuhi segala keperluan untuk merayakan tahun baru di Lazada.
Apalagi sedang ada Lazada 12.12 Grand Year End Sale yang berlangsung sejak 1-14 Desember 2021. Kamu bisa mendapatkan berbagai promo spesial, mulai dari Bonus Dadakan hingga Rp 1,2 juta, Crazy Flash Sale Rp 12, diskon 80 persen dari berbagai brand favorit, dan ratusan voucher belanja tanpa minimal pembelian. Pastinya, pelanggan juga akan mendapatkan voucher gratis ongkir se-Indonesia.
Lazada 12.12 Grand Year End Sale. Foto: Shutterstock
Berbagai hiburan juga bisa kamu dapatkan sambil berbelanja di Lazada. Salah satunya bermain game Lazzie Star di aplikasi Lazada, dengan mengajak maskot menggemaskan Lazzie, untuk berlatih menjadi bintang (star). Penuhi misinya dan tingkatkan terus levelnya agar kamu bisa dapat beragam hadiah dan doorprize.
Enggak tanggung-tanggung, ada smartphone, motor, dan logam mulia yang bisa kamu dapatkan lewat Lazzie Star. Bukan itu saja, raih kesempatan untuk menang satu unit Alesha House senilai Rp 1,5 M!
Yuk, masukkan belanjaanmu ke troli sekarang dan dapatkan berbagai promo menariknya hingga puncak Lazada 12.12 Grand Year End Sale berlangsung!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Lazada