Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Gagal Rajai Tangga Musik, DJ Khaled Berniat Tuntut Billboard Chart
12 Juni 2019 10:53 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 11:15 WIB
ADVERTISEMENT
DJ Khaled baru saja merilis album kesebelasnya yang berjudul 'Father of Asahd' pada 19 Mei 2019.
ADVERTISEMENT
Dari namanya, album ini jelas terinspirasi dari Asahd Khaled, anak kesayangan sang rapper. Father of Asahd terdiri dari enam single yang dirilis bergantian. Yaitu 'Top Off', 'No Brainer', 'Higher', 'Just Us', dan 'You Stay'.
Bangga dengan albumnya, DJ Khaled yakin Father of Asahd bakal memuncaki tangga musik Billboard Amerika Serikat. Namun sayang, untung tak dapat diraih.
DJ bertubuh tambun ini marah-marah karena gagal menempati urutan pertama. Father of Asahd kalah dari Igor, album milik Tyler, The Creator.
Khaled bahkan berniat menuntut Billboard ke pengadilan.
Uring-uringan, Khaled sempat mengunggah Instastory berisi luapan kekesalannya terhadap hasil Billoard Chart, namun buru-buru menghapusnya kembali. DJ Khaled merasa Billboard 'curang' karena enggak menghitung angka penjualan albumnya secara keseluruhan, sehingga membuatnya harus kehilangan posisi pertama.
ADVERTISEMENT
Amarah Khaled bangkit saat Billboard mendiskualifikasi 100 ribu penjualan albumnya yang jadi bagian dari paket minuman energi merek Awake. Billboard menilai angka ini enggak valid, sehingga enggak bisa dihitung.
"No.2 enggak cukup untuk Khaled. Dia enggak senang albumnya enggak berhasil jadi no. 1. Enggak senang sama sekali," ujar sumber yang enggan disebutkan namanya kepada Page Six.
Desiree Perez, pimpinan Roc Nation selaku label musik milik Khaled, menyebut Billboard sama sekali enggak menghargai musik. Pihaknya menilai sama sekali enggak ada yang salah dengan metode bundling pada penjualan album.
Meski sempat marah-marah dan berniat menuntut Billboard, akhirnya Father of Asahd berhasil menyalip Igor dan bertengger di puncak Billboard pada 11 Juni 2019. Dengan puas, @djkhaled mengunggah foto berisi screenshot Billboard Chart ke Instagram.
ADVERTISEMENT
"Terima kasih semuanya atas cinta dan dukungannya. Kami sukses jadi album hip hop #1 di negara ini (AS) minggu ini!" tulisnya bangga.
Kira-kira, DJ Khaled bakal sungguh-sungguh menggugat Billboard, enggak ya?