Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Giat Belajar Hal Baru, Pria Asal Lampung Ini Sukses Berkarier di Dunia Digital
5 Maret 2024 13:18 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Setiap langkah sukses karier seseorang seringkali tersembunyi di balik kisah perjuangan dan dedikasi yang luar biasa. Ini yang dapat ditemukan dalam perjalanan hidup seorang pria asal Lampung yang kini menjadi praktisi digital bernama Adil Adiwijaya.
ADVERTISEMENT
Pria kelahiran 26 Agustus 1992 ini menemukan keseimbangan yang menginspirasi banyak orang soal pentingnya dukungan keluarga di tengah-tengah perjalanan karier.
Dari pekerjaan sebagai honorer di Pemkot Bandar Lampung hingga menjadi seorang streamer terkenal di PUBG Mobile, ahli SEO website, dan digital marketing, Adil membuktikan keberagaman aktivitas sehari-hari dapat memperkaya hidup dan karier seseorang.
"Setiap langkah sukses tidak lepas dari semangat belajar dan komitmen untuk terus berkembang. Saya percaya bahwa keberagaman keterampilan adalah kunci untuk memperkaya hidup dan meraih kesuksesan," ujar Adil, Selasa (5/3/2024).
Semangat belajar Adil terus berkobar, terlihat dari keterlibatannya dalam program Skillshop By Google untuk mempertajam kemampuannya dalam berbagai bidang. Keahlian yang dimilikinya tidak hanya terbatas pada dunia digital, tetapi juga terlihat dalam perannya sebagai suami dan ayah yang aktif.
ADVERTISEMENT
Pentingnya integritas dan tanggung jawab tinggi menjadi strategi sederhana namun kuat yang diusung Adil dalam menjalani karirnya. Prinsip ini tidak hanya menjadi panduan dalam tindakan dan keputusan, tetapi juga mencerminkan hubungan spiritual dan nilai-nilai moral yang diajarkan oleh ibunya.
Hobi bermain game, terutama sebagai seorang streamer terkenal, tidak hanya menjadi sumber hiburan bagi Adil tetapi juga mendukung karirnya dalam dunia digital. Keberhasilannya dalam pembuatan website, jasa SEO, dan digital marketing semakin memperkuat jejak digitalnya.
Adil telah berhasil membangun jaringan identitas digital yang kuat. Ia bukan hanya dikenal sebagai streamer, tetapi juga sebagai ahli dalam jasa pembuatan website, jasa digital marketing, dan SEO website. Kehadirannya di berbagai platform media sosial, seperti Instagram (@heipand), TikTok (@bangtamee), Twitter (@heipandd), Facebook (Adil adiwijaya) yang tertaut WhatsApp semakin memperkuat jejak digitalnya.
ADVERTISEMENT
Di balik kesuksesannya, dua elemen penting memberinya kekuatan: doa dan dukungan tulus dari ibu dan istri. Dukungan ini membantu Adil mengatasi berbagai rintangan dan mencapai puncak kesuksesan.
"Saya beruntung memiliki dukungan istri, ibu dan kedua anak saya yang luar biasa serta tekad kuat, karena saya bukan dari keluarga yang kaya raya. Doa dan dukungan tulus mereka membantu saya melewati berbagai rintangan dan mencapai Impian untuk mengubah kehidupan," terangnya.
Meskipun memiliki latar belakang pendidikan SMA Paket C, Adil membuktikan kemauan belajar yang tinggi bisa membawanya jauh. Melalui Skillshop By Google, ia meraih sertifikat-sertifikat resmi yang mengukuhkan kemampuannya dalam dunia digital.
"Penting bagi saya untuk menjalani karier dengan beribadah dan berdoa Kepada Allah SWT, menjunjung tinggi nilai agama, integritas tinggi, tanggung jawab, kejujuran dan tidak merugikan orang lain. Itu bukan hanya kunci kesuksesan profesional, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai moral yang saya terapkan sejak kecil, yang diajarkan oleh ibu saya," kata Adil.
ADVERTISEMENT
Dengan semangat belajar, dedikasi, dan integritas, Adil Adiwijaya membangun jejak sukses yang kuat. Dari keberagaman aktivitasnya hingga semangat dalam berbagi pengetahuan, Adil member contoh soal personal branding dapat diperkuat melalui keberagaman keterampilan dan komitmen terhadap pengembangan diri.
Melalui jaringan media sosial yang kuat, ia membuktikan inspirasi dapat ditemukan di berbagai bidang kehidupan.
Live Update