Karakter Langka Funko Pop Willy Wonka Terjual Rp 1,4 Miliar

28 Mei 2022 17:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seseorang melihat Karakter funko pop Willy Wonka di laptop. Foto: kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Seseorang melihat Karakter funko pop Willy Wonka di laptop. Foto: kumparan
ADVERTISEMENT
Awal Mei 2022, seorang cowok di Glendale, California, membeli karakter Funko Pop, Willy Wonka, dengan nilai yang fantastis.
ADVERTISEMENT
Dilansir Kotaku pada 5 Mei 2022, barang koleksi tersebut dibeli dengan harga USD100 ribu atau sekitar Rp 1,4 miliar secara tunai.
Ini adalah pertama kalinya penjualan enam digit untuk Funko Pop yang pernah tercatat dan diyakini sebagai barang termahal dalam sejarah.
Apa itu Funko Pop? Funko Pop merupakan vinyl figure berkepala besar yang dibuat serupa dengan karakter atau figure dari kartun maupun budaya pop lainnya.
Karakter Funky Pops Willy Wonka ini adalah salah satu karakter yang terjual sangat mahal dan sangat langka yang berisikan dua sosok emas yang menggambarkan Willy Wonka dan Veruca Salt.
Beberapa koleksi Funko Pop juga diketahui menampilkan karakter-karakter terkenal seperti Muhammad Ali, Baby Yoda, hingga Chester Cheetah dari Cheetos.
ADVERTISEMENT
Melihat berita ini, beberapa orang pun mulai mempertanyakan rasionalitas pengeluaran sebanyak itu hanya untuk sebuah mainan plastik.
Tapi, seorang kolektor mainan yang dikenal di online sebagai Grailmonster pun menjawab. Ia mengatakan kalau mungkin pembelian mainan pokemon senilai miliaran atau pembelian buku komik seharga ratusan juta juga terlihat sebagai hal bodoh. Tapi, itu semua relatif tergantung pada orang yang membeli.
“Komunitas Funko Pop pribadi benar-benar seperti Wild West. Enggak ada yang memahaminya tapi saya benar-benar menikmatinya lebih dari hobi apa pun yang pernah saya miliki. Saya suka pengetahuan tentang sesuatu yang langka. Karya-karya seperti Freddy Venom, Beatles Reject Set, dan lainnya punya cerita yang sangat menarik di dalamnya. Sejauh yang saya ketahui, saya tidak membeli mianan. Saya mengejar ceritanya,” ungkap Grailmonster.
ADVERTISEMENT
Laporan Afifa Inak