Keseruan Panggung 'Tolak Pulang' di Jakarta Block Party 2020

2 Februari 2020 0:52 WIB
clock
Diperbarui 21 Januari 2021 11:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
'Tolak Pulang' dari Sido Muncul di Jakarta Block Party dok Hesti Widianingtyas/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
'Tolak Pulang' dari Sido Muncul di Jakarta Block Party dok Hesti Widianingtyas/kumparan
ADVERTISEMENT
Ada yang beda di salah satu sudut SCBD, Jakarta Selatan, pada Sabtu (1/2) malam. Suasana lebih riuh oleh beat dari Kasper, Cyda, 2LampuNeon, Pemuda Sinarmas, sampai Feel Koplo di  Jakarta Block Party.
ADVERTISEMENT
Kelima DJ tersebut tampil di panggung ‘Tolak Pulang’ dari Sido Muncul. ‘Tolak Pulang’ merupakan satu dari lima panggung yang ada di Jakarta Block Party.
Darrel Jowono selaku Founder Jakarta Block Party mengatakan ide 'Tolak Pulang' sesuai sama DJ yang mengisi panggung tersebut. Meski berbeda-beda, para DJ membawakan nuansa yang Indonesia banget.
'Tolak Pulang' dari Sido Muncul di Jakarta Block Party dok Hesti Widianingtyas/kumparan
"Menurut kami 'Tolak Pulang' cocok sama budaya dangdut dan koplo yang ada dari generasi ke generasi. Kayak Feel Koplo yang membawakan dangdut di-remix dan membaurkan generasi lama serta baru," katanya ditemui di Jakarta Block Party, Fairground SCBD, Jakarta Selatan.
"Kami ingin memberikan pengalaman yang berbeda, di mana kamu enggak mau pulang. Kamu enggak mau pengalaman ini berakhir," lanjut Darrel soal nama panggung dari Sido Muncul tersebut.
ADVERTISEMENT
Kasper menjadi yang pertama untuk memanaskan suasana di 'Tolak Pulang'. Lagu-lagu nostalgia diputar, mulai dari Barry Likumahuwa sampai Ruth Sahanaya.
Enggak berlangsung lama, giliran Cyda unjuk gigi. Visual neon yang menjadi latar membuat penampilannya sulit untuk dihiraukan.
Cyda di 'Tolak Pulang' Jakarta Block Party dok Hesti Widianingtyas/kumparan
Selain penampilan dari para DJ, suasana The Goods Diner yang menjadi panggung 'Tolak Pulang', disulap sedemikian rupa. Terdapat pohon-pohon Tolak Angin yang bisa diambil sesuka hati. Lampu gantung di atap juga dihiasi Tolak Angin.
"Gue seneng di acara begini ada Tolak Angin, karena gue sering masuk angin. Hahaha. Jadi persiapan buat besok biar badan fit," kata Laras, salah satu pengunjung Jakarta Block Party.
Selain para DJ di panggung 'Tolak Pulang', ada lebih dari 30 musisi termasuk RAC, Goldroom, sampai Adrian Khalif, yang memeriahkan empat panggung lainnya di Jakarta Block Party.
ADVERTISEMENT