Lagu Jaz Bersamamu Bikin Pendengarnya Meneteskan Air Mata

27 Agustus 2023 11:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jaz rilis lagu baru. Foto: Sony Music Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Jaz rilis lagu baru. Foto: Sony Music Indonesia
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Musisi muda di bawah naungan label Sony Music Indonesia, Aziz Hayat atau yang dikenal dengan nama panggung Jaz, belum lama ini merilis singlenya yang berjudul Bersamamu. Lagu ini menjadi kado spesial untuk sang nenek.
ADVERTISEMENT
“Duh, kenapa ya gue nggak pernah menunjukkan sesuatu lagu buat dia gitu, satu cinta yang tulus, nggak ada ketentuan, nggak ada syarat apa pun. Menurut gue adalah cinta ke orang tua,” ujar Jaz dalam pernyataan tertulis yang diterima kumparan, Minggu (26/8).
Faktanya lagu ini pun setelah rilis berhasil membuat para pendengarnya ikutan mellow. Lagu yang dirilis pada tanggal 9 Juni ini, sudah didengarkan lebih dari 1 juta kali. Bahkan beberapa pendengar memamerkan kesedihannya terhadap lagu ini, salah satunya penyiar radio Nona Feli.
Lagu yang dirilis pada 9 Juni ini pun telah membuat para pendengarnya ikutan mellow bahkan lagu tersebut sudah didengarkan lebih dari 1 juta kali. Beberapa pendengar menunjukkan kesedihannya terhadap lagu ini, salah satunya penyiar radio Nona Feli.
Penyanyi Aziz Hayat atau yang dikenal dengan nama panggung Jaz. Foto: Dok. Istimewa
“Sepertinya bisa dibilang setiap kata di liriknya mungkin udah pernah kita dengar ada di lagu lainnya. Tapi rangkaian kata dan nada ‘bersamamu’ menurut gue terasa sangat jujur dan apa adanya," kata Nona Feli.
ADVERTISEMENT
"Lagu ini tuh sederhana, simple, tapi kena tepat di hati. Sekali dengar, gue langsung hafal bisa gue nyanyiin lagi berarti kan mudah sekali diserap dan diresapi,” sambung Nona Feli.
Ia juga mengibaratkan lagu ini seperti masakan yang dieksekusi dengan baik dan penuh cinta, maka dari itu rasanya menjadi sempurna. Hal itulah yang akhirnya membuat ia menangis.
“Seketika gue langsung flashback relationship gue sama pasangan, sama orang tua dan yang membuatnya lebih spesial bahkan gue merasa ini kayak conversation sama Tuhan,” kata Nona Feli.
Apalagi Nona Feli mengaku dirinya paling nggak bisa disuguhkan kisah tentang keluarga. Menurutnya lagu ini bisa memberi pesan yang mendalam.
“Gue ngerasain banget soalnya orang tua gue begitu mencintai cucu-cucunya. It’s not just another love song,” imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Nona Feli juga mengajak para pendengar lain untuk kembali mendengarkan lagu ‘Bersamamu’, dan sama-sama kembali meresapi kata demi kata yang ada di lirik lagunya. “Bener gue rasain waktu pertama kali denger Jaz nyanyiin lagunya, udah nangis duluan bahkan sebelum liat video klipnya,” tutupnya.
Lagu ‘Bersamamu’ sendiri sudah bisa didengarkan di seluruh music platform dan video klipnya sudah bisa ditonton di YouTube.