Phoenix Unggah Foto di Studio, Lagi Garap Album Baru

11 Desember 2019 19:25 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Phoenix dok Facebook Phoenix
zoom-in-whitePerbesar
Phoenix dok Facebook Phoenix
ADVERTISEMENT
Sudah lebih dari dua tahun sejak Phoenix merilis album ke-6 bertajuk 'Ti Amo'. Kini, unit asal Prancis tersebut kembali ke studio untuk menggarap album ke-7.
ADVERTISEMENT
Band yang terkenal dengan salah satu lagu hitnya, 'Lisztomania', ini mengunggah sejumlah foto lewat Instagram Story di akun @wearephoenix. Mereka lagi berada di studio Motorbass di Paris, yang juga pernah dipakai oleh Pharrell Williams dan Kanye West.
Phoenix menggarap album baru dok Instagram @wearephoenix
Phoenix menggarap album baru dok Instagram @wearephoenix
Phoenix menggarap album baru dok Instagram @wearephoenix
Kabar kembalinya Phoenix ke studio juga diumumkan oleh studio Motorbass lewat akun Instagram @motorbass. Unggahan itu diberi keterangan, "Phoenix telah kembali!".
Studio musik tersebut dimiliki oleh mendiang Phillipe Zdar, produser musik yang pernah memenangkan penghargaan Grammy, dan berkolaborasi dengan Phoenix untuk album 'Wolfgang Amadeus Phoenix' dan 'Bangkrupt!'.
"Philippe adalah seorang legenda. Tentu aja, musik kami berutang budi kepada dia. Dia menghabiskan waktu ratusan jam untuk mendukung kami dengan talenta dan ketulusan hatinya. Tapi lebih dari itu, dia mengajarkan kami soal kehidupan, pertemanan, dan cinta. Dia adalah seorang jenius," beber Phoenix, seperti dikutip dari laman NME.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, band yang terdiri dari Thomas Mars (vokal), Deck d'Arcy (bass dan keyboard), Christian Mazzalai (gitar), dan Laurent Brancowitz (gitar dan keyboard) ini meluncurkan buku memoir berjudul ‘Liberté, Égalité, Phoenix!’, pada Oktober 2019.
Di dalamnya membahas perjalanan Phoenix sebagai salah satu grup musik indie berpengaruh di dunia. Buku ini juga dilengkapi chord lagu, serta foto semua kegiatan Phoenix.