Pilihan Karier Mahasiswa Jurusan Kuliah Desain Grafis

15 Oktober 2019 12:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Ilustrasi di kantor. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
com-Ilustrasi di kantor. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Jurusan kuliah Desain Grafis terkadang sering dianggap enteng karena hanya sekadar 'menggambar'. Padahal seni yang dihasilkan cukup beragam bahkan bermanfaat untuk menyebarkan informasi kepada publik dan bisa bernilai tinggi.
ADVERTISEMENT
Peluang karier bagi seorang grafis desainer juga mengalami peningkatan tiap tahunnya. Menurut data dari Biro Statistik Tenaga Kerja AS, kesempatan kerja bagi desainer grafis diperkirakan tumbuh sebesar 1 persen selama 2014-2024.
Selain itu, permintaan terhadap lulusan Desain Grafis di ranah digital naik sebanyak 21 persen. Kini grafis desainer banyak bekerja di bidang publikasi elektronik atau perangkat portabel.
Selain yang disebutkan di atas, ada lagi nih pilihan karier lainnya buat lulusan Desain Grafis. Simak di bawah ini, ya!
Visual menjadi salah satu aspek penting dalam branding suatu perusahaan. Maka dari itu, branding agency sangat membutuhkan seorang grafis desainer.
Kamu akan dituntut untuk membuat logo, brand identity, dan tampilan visual yang menunjang brand perusahaan tersebut.
ADVERTISEMENT
Kamu juga harus paham soal branding. Inilah kenapa anak Desain Grafis juga belajar mata kuliah Psikologi Persepsi dan Perilaku Konsumen.
Buat kamu yang aktif, kreatif, dan dinamis, mungkin tertarik untuk menjadi seorang Art Director. Di bidang ini, kamu akan dituntut untuk membuat konten sesuai dengan kebutuhan dari klienmu, seperti konten untuk media sosial atau website.
Web designer berperan untuk mengembangkan situs web, tata letak, dan gambar untuk halaman web. Seorang web designer juga dituntut untuk membuat keputusan mengenai konten pada web tersebut.
Untuk menjadi seorang web designer, kamu harus memiliki keterampilan dalam bidang Komputer Grafis dan Desain Grafis.
Di bidang kamu kamu harus untuk memastikan sebuah gambar sudah diatur sedemikian rupa. Seperti tata letak logo dalam majalah, brosur, buku, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Reporter: Aulania Silviananda