Ramengvrl Jadi Pembuka Konser pH-1 di Jakarta

12 April 2023 15:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Musisi Ramengvrl Foto: Munady/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Musisi Ramengvrl Foto: Munady/kumparan
ADVERTISEMENT
Konser Park Jun Won atau pH-1 yang bertajuk 'ABOUT DAMN TIME TOUR ASIA 2023 Part 2 – LIVE IN JAKARTA!" itu akan dibuka oleh penampilan Ramengvrl. Kabar tersebut baru saja diumumkan oleh pihak promotor konser CK Star Entertainment.
ADVERTISEMENT
Konser pH-1 akan dihelat di Sutera Hall, Alam Sutera, Tangerang, pada 6 Mei 2023. Ini akan menjadi rangkaian tur dari rapper berdarah campuran Amerika-Korea Selatan.
"pH-1 2023 world tour 'About Damn Time' in Jakarta with @ramengvrl as the opening act," tulis promotor di laman media sosial Instagram resminya, Rabu (12/4).
Ramengvrl dan pH-1 memang berkolaborasi di lagu mereka yang berjudul Ain't No MF. Ini merupakan lagu tunggal kedua dari pemilik nama lengkap Putri Estiani yang dirilis di 2021 setelah I'm Ugly. Lagu Ain't No MF juga menandai babak baru Ramengvrl bersama dengan Warner Music.
pH-1 sudah memulai konsernya di Amerika pada bulan Januari dan Februari 2023, dengan mengunjungi kota San Francisco, Toronto, New York, Chicago, dan Seattle.
ADVERTISEMENT
Tur pun dilanjutkan ke Eropa pada akhir Maret dan April 2023 meliputi 6 kota termasuk London dan Paris. Bagian Asia yang paling ditunggu pada tur ini akan dimulai pada awal Maret 2023 dengan mengunjungi 5 kota pada bagian pertama, dan dilanjutkan pada bulan Mei 2023 untuk 3 kota selanjutnya di Asia.
Promotor yang memboyong pH-1 ke Indonesia, CK Star Entertainment, mengumumkan tiketnya akan mulai dijual pada 17 Maret 2023. Untuk harga tiketnya dibanderol mulai Rp 1,1 juta sampai Rp 2 juta.
"Tiket hanya tersedia di loket.com. Konser ini diselenggarakan oleh CK Star Entertainment Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi http://www.ckstarentertainment.com/ atau official Instagram @ckstar.id," tulis CK Star Entertainment Indonesia dalam siaran tertulisnya, Selasa (14/3).
ADVERTISEMENT