Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Rekomendasi Lagu Baru dari Feel Koplo, Jirapah, sampai Turbokidz
24 November 2020 10:14 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 11:03 WIB

ADVERTISEMENT
Feel Koplo, Jirapah, sampai Turbokidz mengisi rekomendasi lagu baru untuk pekan ini. Ada yang melepas lagu debutnya, single keduanya, dan ada pula yang meluncurkan kembali materi lama dengan sentuhan anyar.
ADVERTISEMENT
Selengkapnya dapat kamu simak di rekomendasi musik berikut ini. Selamat mendengarkan!
Manusia Aksara - Eramasa
Band pop alternative asal Jakarta yang digawangi Hafizh Weda pada vokal dan gitar, Fathur Husain pada drum, Ali Ashgor pada gitar, Jowel Tirta pada bass, dan Ananda Keys pada keyboard ini debut dengan single Eramasa. Lagu ini merupakan bentuk keresahan yang disuarakan tanpa ditunda-tunda. Eramasa juga menjadi pembuka untuk album yang masih dikerjakan.
Feel Koplo - Akulturasik
Lagu debut ini seakan menjadi pembuktian bahwa Feel Koplo enggak cuma duo DJ remix. Pandemi yang membuat jadwal manggung jadi sepi justru memberikan mereka lebih banyak waktu buat menggarap Akulturasik. Single ini menjadi pernyataan tentang identitas mereka yang sebenarnya.
ADVERTISEMENT
Jirapah feat Cholil Mahmud - Re:Planetarium
Band indie rock eksperimental ini merilis ulang Planetarium dengan menghadirkan nuansa musik baru dan vokal dari Cholil Mahmud Efek Rumah Kaca. Jirapah mengubah nada dasarnya yang membuat lagu ini terdengar kelam namun syahdu.
Young Lex feat Italiani - Nyeselkan part 2
Masih ingat dengan single Nyeselkan yang sempat dirilis Young Lex dua tahun lalu? Kini ada lanjutannya di Nyeselkan part 2 yang menggandeng penyanyi Italiani. Kisahnya kurang lebih masih sama, namun dibawakan secara duet untuk menggambarkan perbedaan sudut pandang dari kedua penyanyi.
Turbokidz - All I Need
Turbokidz merupakan proyek solo dari gitaris Pijar, Ican Pane. Setelah meluncurkan Talk, ia kini melepas All I Need yang membahas tema percintaan dan segala lika-likunya. Lewat lagu ini, ia pengin pendengar bisa merasakan hal yang sama ketika seseorang baru menyadari perasaannya setelah ditinggal pergi sang kekasih.
ADVERTISEMENT