Sepatu Kolaborasi Eminem x Nike Air Max 97 Dijual Rp 717 Juta

26 Maret 2022 10:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sepatu Kolaborasi Eminem x Nike. Foto: Dok. Nike
zoom-in-whitePerbesar
Sepatu Kolaborasi Eminem x Nike. Foto: Dok. Nike
ADVERTISEMENT
Dengan adanya Air Max Day pada 26 Maret 2022, salah satu kolaborasi paling dicari dari Nike muncul di situs reselling, TheRealReal.
ADVERTISEMENT
Sepatu kolaborasi Nike yang paling dicari ini adalah sepatu edisi terbatas Eminem Shady Records x Nike Air Max 97.
Dilansir Hypebeast, sepatu Eminem x Nike Air Max 97 baru-baru ini terdaftar di The Real Real dengan harga USD50 ribu atau sekitar Rp 717 juta.
Sepatu ini memiliki kombinasi warna antara coklat, oranye, dan juga biru dengan terdapat pesan di bagian ujung sepatu yang bertuliskan D-12 and Big Proof 4 Ever. Sepatu ini juga dilengkapi dengan logo Shady Records di sisi samping dan dilengkapi dengan tag asli.
Namun, karena usia, sepatu ini sudah enggak bisa dipakai dan lebih berfungsi sebagai koleksi daripada digunakan untuk kaki.
Sebelumnya, pada 2017, pasangan sepatu lainnya dari Eminem x Nike Air Max 97 ini muncul dan dijual seharga USD7 ribu atau sekitar Rp 100 juta.
ADVERTISEMENT
Untuk yang belum mengetahui, sepatu salah satu dari delapan pasang sepatu yang dibuat Shady Records AM 97 ini awalnya dibuat untuk amal. Hasil dari penjualan asli sepatunya disumbangkan ke Eminem’s Marshall Mathers Foundation untuk membantu anak muda yang kurang beruntung.
Sepatu ini dibuat pada 2006 dan merupakan salah satu dari banyak upaya kolaboratif rapper tersebut dengan Swoosh.
Laporan Afifa Inak