Studio Ghibli Siap Rilis 2 Film Baru di 2020

8 Januari 2020 10:00 WIB
clock
Diperbarui 21 Januari 2021 11:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Film animasi Studio Ghibli, 'Spirited Away' Foto: IMDb/© 2001 - Studio Ghibli
zoom-in-whitePerbesar
Film animasi Studio Ghibli, 'Spirited Away' Foto: IMDb/© 2001 - Studio Ghibli
ADVERTISEMENT
Studio Ghibli menambah panjang deretan film yang wajib ditunggu di 2020. Studio yang didirikan oleh Hayao Miyazaki ini bakal merilis dua film sekaligus.
ADVERTISEMENT
Studio Ghibli baru mengumumkan satu film yang berjudul 'Kimi-tachi wa Do Ikiru ka' alias 'How Do You Live?' dalam bahasa Inggris.
Judul ini diambil dari novel tahun 1937 karya Genzaburo Yoshino dengan judul yang sama. Novel tersebut mengisahkan tentang bagaimana hidup sebagai manusia.
Film 'Kimi-tachi wa Do Ikiru ka' bakal disutradarai langsung oleh Hayao Miyazaki, dan rencananya akan dirilis pada saat Olimpiade Tokyo 2020.
Studio Ghibli Foto: www.ghibli.jp
"Tahun ini adalah tahun tikus logam, yang merupakan simbol kesuburan dan kesejahteraan. Kami harap 2020 menjadi tahun yang penuh harapan, dan kami bisa memberikan banyak kebahagiaan di tahun ini. Studio Ghibli akan mulai bekerja pada 6 Januari 2020," terangnya, dalam pesan tahun baru yang diunggah di laman resmi.
ADVERTISEMENT
Pada Oktober 2019, produser studio Ghibli, Toshio Suzuki mengatakan film 'Kimi-tachi wa Do Ikiru ka' sudah 15 persen rampung.
Film animasi Studio Ghibli, 'Princess Mononoke' Foto: IMDb/© 1997 Studio Ghibli
Dazed melansir, film tersebut sudah digarap sejak 3,5 tahun lalu, dan Miyazaki menyutradarai satu menit dari tiap animasinya per bulan.
Sedangkan, belum banyak detail yang dibocorkan studio Ghibli soal film ke-2. Mengutip laman Hypebeast, film tersebut mungkin akan digarap oleh anak Hayao Miyazaki, yakni Goro Miyazaki. Sebelumnya, ia pernah menyutradarai film 'Tales from Earthsea' dan 'From Up on Poppy Hill'.
Kita tunggu aja, gaes, film baru dari studio Ghibli ini!