The Witcher 2 Tayang 17 Desember 2021 di Netflix, Ini Bocoran Lengkapnya

14 Juli 2021 13:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
The Witcher 2 dok IG witchernetflix
zoom-in-whitePerbesar
The Witcher 2 dok IG witchernetflix
ADVERTISEMENT
The Witcher musim ke-2 akan tayang di Netflix mulai 17 Desember 2021. Kabar ini diumumkan melalui ajang WitcherCon yang dihadiri oleh para pemain dan kreator, termasuk Henry Cavill, Anya Chalotra, Freya Allan, Mimî M Khayisa, Paul Bullion, Lauren Schmidt Hissrich, dan Declan de Barra.
ADVERTISEMENT
WitcherCon yang diselenggarakan untuk pertama kali ini merupakan kerja sama antara Netflix dan CDPR, untuk memberikan berbagai informasi terbaru dari serial live-action serta anime The Witcher yang akan datang.
Melalui kesempatan yang sama, sejumlah pemain dan showrunner dari The Witcher 2 berbagi lebih jauh mengenai para karakter.

Bocoran The Witcher 2

Di akhir musim pertama The Witcher, salah satu momen yang paling emosional adalah saat Geralt dan Ciri menemukan satu sama lain setelah pencarian yang panjang.
"Kita seperti melihat sosok ayah dan putrinya, di mana semuanya akan berjalan lancar, namun sebenarnya mereka belum pernah bertemu satu sama lain," terang Lauren Schmidt Hissrich selaku showrunner, dari keterangan resmi.
"Bagaimana mereka bisa tumbuh menjadi satu? Apa yang akan dilakukan Geralt yang pernah bersumpah tidak membutuhkan siapa pun, tapi kini bertemu dengan seorang gadis yang menjadi tanggung jawabnya?" lanjut Hissrich.
ADVERTISEMENT
Hissrich mengatakan Ciri yang terus melarikan diri dari semua orang di sepanjang musim pertama, kini diberi tahu bahwa ada orang yang akan menjaganya.
Di musim ke-2 ini, Ciri juga harus menjalani berbagai pelatihan karena dia memiliki tekad kuat untuk menjadi seorang petarung hebat.
Henry Cavill sebagai Geralt dok YouTube Netflix
Anya Chalotra yang berperan sebagai Yennefer turut membagikan hal favorit mengenai karakternya.
"Di mana ada kemauan, selalu ada jalan baginya. Dia adalah seorang penyintas, dan ini yang saya sukai dirinya. Saya pikir kami menjadi mirip dan saling membentuk satu sama lain," kata Chalotra.
Selain itu, Henry Cavill ikut bercerita tentang perjalanan karakternya. Dia bilang lebih bebas bermain di musim pertama, karena Geralt lebih banyak berada di alam liar dan berdialog lebih sedikit.
ADVERTISEMENT
"Namun ketika masuk ke dalam naskah dengan Cirilla, para Witcher, serta orang-orang yang dia kenal di sekitarnya, saya menjadi sosok filosofis dan intelektual yang berbicara banyak. Dia bukan hanya seorang pria tua berambut putih yang besar dan kasar," jelas Cavill.

Karakter baru di The Witcher 2

The Witcher 2 akan memperkenalkan berbagai karakter baru seperti Philippa, Codringher, Fenn, Rience, serta Nenneke.
Hissrich mengatakan dari begitu banyak karakter baru, yang wajib untuk dinantikan adalah Vesemir.
Sebab dia bilang sosoknya begitu penting dengan cerita yang diangkat di musim terbaru dari serial televisi ini.
"Di musim yang memperlihatkan Geralt sebagai ayah bagi Ciri ini, rasanya sangat penting untuk mengetahui siapa sosok ayah baginya juga. Penonton akan berada pada sebuah cerita multigenerasi karena Vesemir dan Ciri juga memiliki cerita mereka sendiri," tambahnya.
ADVERTISEMENT