Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Sekuel To All The Boys di Netflix
10 Februari 2020 18:04 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 11:09 WIB
ADVERTISEMENT
Sekuel film To All The Boys I've Loved Before akan segera tayang di Netflix pada Rabu (12/2). Lara Jean Covey (Lana Condor) dan Peter Kavinsky (Noah Centineo) akan melanjutkan kisah cinta mereka di film To All the Boys: P.S. I Still Love You.
ADVERTISEMENT
Di film ke-2 ini, hubungan Lara dan Peter terlihat makin dekat. Tapi, tiba-tiba ada cowok baru yang kembali hadir di kehidupan Lara.
Cowok tersebut adalah John Ambrose (Jordan Fisher), salah satu dari lima penerima surat cintanya. Mereka bertemu setelah sekitar lima tahun enggak berkomunikasi.
Sejak John Ambrose datang ke kehidupannya, Lara Jean merasa hal tersebut mulai mengusik benak. Lama-kelamaan, ia merasakan kegalauan lantaran hubungannya dengan Peter Kavinsky kena imbas.
Apa yang akan dilakukan Lara?
Well, sambil menunggu jawabannya di sekuel To All The Boys, mending simak dulu enam hal soal film orisinal Netflix ini, kuy!
Banyak momen gemes
Film ke-2 ini bakal menceritakan Lara dan Peter yang udah resmi pacaran. Bakal gemes banget, deh, lihat kencan pertama, sampai perayaan hari Valentine pertama mereka. Bakal ada banyak ide seru yang bisa kamu lakuin bareng pacar juga, gaes.
ADVERTISEMENT
Nostalgia pacaran pas SMA
Lara Jean yang baru pertama kali pacaran, dan Peter yang udah berpengalaman, bakal menghadirkan tantangan buat mereka.
“Film pertama didominasi oleh kisah Lara Jean yang membayangkan dirinya berada dalam suatu hubungan lewat surat-surat cintanya. Sementara, film ke-2 akan berfokus pada Lara Jean yang kini benar-benar menjalani hubungan tersebut," jelas produser Matt Kaplan, dalam keterangan yang diterima kumparan.
Konflik antara Lara dan Peter otomatis bakal ngingetin kamu sama pacaran pas SMA. Eh, ini tapi ini enggak berlaku buat yang jomblo selama SMA, ya.
‘Masa lalu’ menjadi tema besar film To All the Boys: P.S. I Still Love You
Kaplan mengatakan, film sekuel To All The Boys ini juga akan memperlihatkan tantangan antara masa lalu Lara dan Peter. Masa lalu itu datang dalam wujud mantan pacar Peter, Genevieve (Emilija Baranac), dan teman lama Lara, John Ambrose.
ADVERTISEMENT
“Masa lalu memainkan peran penting dalam perkembangan kedewasaan Lara. Dia harus memahami bahwa selain berjuang mempertahankan hubungannya dengan Peter, dia juga harus memikirkan apakah perasaannya terhadap John Ambrose ada kaitannya dengan masa sekarang atau tidak," jelas sutradara dan sinematografer Michael Fimognari.
Daya tarik John Ambrose
John Ambrose adalah orang kelima sekaligus terakhir yang menerima surat cinta Lara. Surat yang diberikan Lara kepada John Ambrose menggambarkan perasaan yang lebih mendalam.
Ketika mereka berhubungan kembali, sulit untuk menyangkal chemistry keduanya.
“Sangat masuk akal apabila John Ambrose dan Lara Jean memutuskan untuk bersama. Tapi, Lara juga perlu sosok yang bisa mendorongnya untuk lebih mengenal dirinya sendiri. Itulah yang didapatkannya dari Peter, meski selalu ada kemungkinan dirinya akan patah hati," tutur Lana Condor soal karakter yang diperankannya terjebak dalam cinta segitiga.
ADVERTISEMENT
Si jenaka Kitty
Adik bungsu Lara yang bicaranya ceplas-ceplos ini bakal kembali di film sekuel To All The Boys. Sifatnya yang jenaka bikin film ini tambah seru buat diikutin.
Wajah-wajah baru
Sederet karakter baru akan mewarnai film sekuel ini. Di antaranya adalah Holland Taylor yang pernah bermain di serial Two and a Half Men, dan akan memerankan karakter Stormy.
Ada juga Ross Butler yang pernah terlibat di serial Netflix, 13 Reasons Why, dan akan memerankan Trevor. Enggak ketinggalan Sarayu Blue yang pernah bermain di Blockers, dan akan berperan sebagai tetangganya Lara.
Simak trailer film To All the Boys: P.S. I Still Love You dari Netflix di bawah ini.