Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Heboh Netizen Serang Akun IG Anisha Isa yang Dekat dengan Pangeran Abdul Mateen
13 April 2020 19:57 WIB
Tulisan dari Miss Kepo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Belakangan ini, sosok Pangeran Abdul Mateen , anak dari Sultan atau Raja Brunei Darussalam, Sultan Hassanal Bolkiah menjadi perbincangan, terutama di kalangan netizen Indonesia.
ADVERTISEMENT
Pangeran berusia 28 tahun itu mendadak viral di media sosial lantaran video lamanya saat menghadiri pelantikan Presiden Joko Widodo pada akhir Oktober 2019 lalu kembali beredar.
Dari sanalah, sosok Pangeran Abdul Mateen kemudian jadi idola baru di kalangan netizen Indonesia yang didominasi oleh kaum hawa. Akun Instagram resminya @tmski pun tak luput dihujani oleh beragam komentar.
“Masyaallah masadepankuuu,” tulis akun @_indahprm pada salah satu foto Pangeran Mateen.
“Pacar gue titik,” timpal pemilik akun @shafasctt.
Tak hanya membanjiri kolom komen aku Pangeran Abdul Mateen, banyak juga netizen yang kemudian sampai melacak akun media sosial perempuan yang diisukan dekat dengan sang pangeran. Adalah seorang perempuan bernama Anisha Isa -Kalebic yang dirumorkan jadi teman dekat Pangeran Abdul Mateen. Netizen pun beramai-ramai mengomentari postingan Anisha.
ADVERTISEMENT
Namun ternyata komentar netizen pada Instagram dengan akun @anishaik ini banyak yang bernada negatif dan jahat. Kabarnya, beberapa netizen ada yang menyuruh Anisha untuk putus dari Pangeran Abdul Mateen, hingga yang paling parah mem-bully Anisha di kolom komentar.
Dan tampaknya, karena banyaknya komentar negatif yang datang, cucu dari penasihat Khusus Sultan Brunei Hassanal Bolkiah, Pehin Dato Haji Isa itu pun langsung menutup kolom komentar hingga mem-private akun Instagramnya. Sekarang komen-komen negatif tersebut tak muncul lagi di akun IG Anisha.
Tindakan netizen yang ‘menyerang’ akun Instagram Anisha ini pun kemudian diprotes oleh salah satu pengguna media sosial Twitter dengan akun @fqllingthrough. Dalam cuitannya itu, ia meminta netizen untuk berhenti melakukan tindakan tersebut dan meminta untuk tidak berlebihan saat menulis komentar di akun Instagram Pangeran Abdul Mateen.
ADVERTISEMENT
“U GUYS NEED TO STOP. PLEASE. Gila dah cewek-cewek Indonesia beneran bikin gue emosi. Gue bukan masalahin Pangeran Mateen nya, yang gue permasalahin kalian terlalu obsessed sama dia. Terlalu tergila-gila. Tau gak sih cewenya gak salah apa-apa di-bully woi. Disuruh putus lah ini itu komennya jahat-jahat banget sampe Instagram second ceweknya aja dicari dan sekarang dia takut sampe nge-private Instagram Spam dia. Parah banget ya sumpah yang komen sampah abis mau gue tonjok. Seandainya mereka berdua putus Pangerannya juga gabakal mau sama cewek-cewek jamet kayak lo pada. Maaf gue emosi tapi kalau kagum secukupnya aja. PLEASE. THANKS,” cuit @fqllingthrough pada Sabtu (11/4) lalu.
Cuitan akun Twitter @fqllingthrough itu pun kemudian viral dan hingga kini mendapat lebih dari 38 ribu likes dan 18 ribu retweet. Selain itu, cuitan tersebut juga dibanjiri oleh beragam komentar yang kebanyakan merasa ikut kesal karena kelakuan netizen yang menyerang akun Instagram @anishaik.
ADVERTISEMENT
“Capek banget Anj** ngeliat Prince Mateen dimana-mana. Plis lah pacarnya dia cakep banget terus lu nge-halu buat jadi pacarnya sampe nge-bully ceweknya. Gila lo ya ga sadar diri. Suka boleh tapi jangan over banget,” kata akun @syabilla122.
“Sumpah komennya alay alay banget anjing, dan ga sopan semua rata rata, asd yang bilang rahim anget lah, ini lah itulah, kamu yang berbuat aku yang malu,” timpal akun @jepriensitii.
“Kek kenapasih cewe-cewe pada thirsty banget ngeliat cogan? Ya lo boleh suka tapi sewajarnya aja lah anj***,” tulis akun @masihsukasambat.
Nah, bagaimana menurutmu?