Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Blogger.com
18 Maret 2021 14:17 WIB
Tulisan dari Muhamad Husni Tamami tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Dunia internet dari waktu ke waktu semakin berkembang. Tidak sedikit perusahaan-perusahaan yang memulai mengintegrasikan bisnisnya ke dalam jaringan internet. Tidak sedikit juga perusahaan besar yang memanfaatkan internet sebagai kendaraan utama menjalankan bisnisnya.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, semakin canggihnya teknologi, beberapa kalangan mulai ingin memanfaatkan kecanggihannya tersebut, salah satunya menjadi bloger. Melalui cara ini, mereka bisa memanfaatkan bahkan membagikan kecanggihan teknologi.
Berbicara bloger, sebetulnya apa itu bloger? Melansir dari laman Wikipedia, bloger adalah layanan penerbitan blog yang menerima blog multi-pengguna dengan entri bertanda waktu. Ini dikembangkan oleh Pyra Labs, yang dibeli oleh Google pada tahun 2003.
Blog-blog tersebut diselenggarakan oleh Google dan umumnya diakses dari sub-domain “blogspot.com“. Blog juga dapat disajikan dari domain khusus yang dimiliki oleh pengguna (seperti www.example.com) dengan menggunakan fasilitas DNS untuk mengarahkan domain ke server Google. Seorang pengguna dapat memiliki hingga 100 blog per akun.
Blogger.com juga merupakan salah satu media pembuatan website yang sangat mudah dibuat dan dikelola. Bermodal akun Google, kita bisa membuat dan mulai mempublikasikan tulisan kita di Blogger.com.
ADVERTISEMENT
Menariknya lagi, di Blogger.com kita bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah. Banyak pilihan yang dapat kita lakukan. Mulai dari penerbit iklan dari Google (AdSense) hingga di luar Google (MGID, Adnow, dan lain-lain).
Langkah Membuat Blog
Ikuti langkah-langkah ini untuk membuat blog di Blogger.com:
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya membuat blog di Blogger.com tidak membutuhkan waktu lama. Hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit, blog sudah jadi. Tentunya itu di luar setting dan sebagainya.
Demikian artikel tentang blog ini. Semoga bermanfaat bagi kita yang sedang terjun di dunia blog maupun yang akan terjun. (MHT)