Hasto dan Idrus Temui Novanto dan OSO Lobi RUU Pemilu

13 Juni 2017 13:43 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto (Foto: Viry Alifiyadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto (Foto: Viry Alifiyadi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan Sekjen Partai Golkar Idrus Marham, siang ini menyambangi Gedung DPR guna bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dan Ketua Umm Hanura Oesman Sapta Odang (OSO).
ADVERTISEMENT
Kedatangan mereka untuk melanjutkan lobi mengenai Rancangan Undang-Undang (RUU) Pemilu yang akan disepakati poin-poinnya dalam rapat yang dimulai pukul 14.00 WIB siang ini. Namun Hasto menyebut isu lainnya turut dibahas.
"Bukan hanya sekedar soal pemilu, karena itu sudah ada mekanismenya dan di fraksi pun sudah ada koordinaisi yang sangat intens bersama dengan pemerintah dan parpol pengusung pemerintah," kata Hasto usai pertemuan di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (13/6).
Nurdin Halid, Setya Novanto dan Idrus Marham. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Nurdin Halid, Setya Novanto dan Idrus Marham. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Hasto tidak secara spesifik menjelaskan mengenai pembahasan RUU Pemilu tersebut. Namun, sebagai partai pendukung pemerintah, dia mengakui melakukan pembahasan yang intens bersama partai pendukung lainnya.
"Ya kami juga ada pembahasan secara intens antara parpol pengusung pemerintah dengan pemerintah itu sendiri, termasuk juga di DPR ini," ujarnya. Partai pendukung pemerintah adalah PDIP, Golkar, Hanura, PKB, Nasdem, PAN dan PPP.
ADVERTISEMENT
Hasto mengatakan dalam pertemuan itu turut dibahas kerja sama parpol dalam pilkada yang akan digelar tahun 2018.
"Kita tidak hanya membahas itu (RUU Pemilu), tapi ada pembahasan-pembahas lain ya terkait juga dengan kerja sama antara parpol pengusung pemerintah termasuk dalam pilkada," tutup Hasto.