Konten dari Pengguna

Membawa Piala untuk Kampung Halaman

Muhamad Ramdan
Mahasiswa Politeknik Negeri Jakarta
16 Juli 2021 13:25 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Muhamad Ramdan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
skuad Saver FC pada laga final sebelum kick off. Sumber: Dokumen pribadi.
zoom-in-whitePerbesar
skuad Saver FC pada laga final sebelum kick off. Sumber: Dokumen pribadi.
ADVERTISEMENT
Turnamen futsal antar RT se kampung Palsigunung, yang terdiri dari 12 RT dalam RW 03, ditutup dengan kemenangan tim Saver FC dari RT 01 yang juga merupakan tempat tinggalku. Usai menundukkan RT 07 sebagai runner-up dengan skor 6-2, di Lapangan Arena Futsal Ziyadat.
ADVERTISEMENT
Turnamen ini terlaksana berkat program RW yang mengadakan piala bergilir sekaligus menjadi wadah silaturahmi bagi masyarakat se RW 03. Dalam turnamen ini juga merupakan pengalaman manis bagiku sebab membawa pulang piala dan menjadi kampiun dalam turnamen.
Sebelum final dimulai, seluruh anggota tim berkumpul di luar lapangan untuk mengatur strategi dan berdoa. Saver FC yang terdiri dari kiri yaitu Arfian (Kiper), Doni, Rizki, Erlangga, Ali (Kiper), Galang, Guntur (Kapten), Ramdan dan Rizky, bersama-sama kami sukses bergantian berjuang membawa tim hingga final. Guntur berkata walau kita tampil dengan tim seadanya tapi kalian pasti bisa mengalahkan mereka. Harus semangat mereka pasti bisa dikalahkan. Maklum, lawan kita waktu itu ada pemain bagus yang sering tarkam. Namun, kami percaya tidak ada yang mustahil dalam sepakbola dan hal itu terbukti bahwa kami akhirnya bisa mencapai final.
ADVERTISEMENT
Pertandingan berjalan ketat selama 1x15 menit waktu awal, keributan sempat terjadi saat Guntur yang bermain sebagai anchor (bek) mencoba menghentikan laju bola yang digiring pemain lawan, wasit akhirnya memberikan fouls tapi tak bisa dieksekusi menjadi sebuah gol. Perjalanan pertandingan yang diiringi cekcok dan sorakan dari pendukung lawan semakin membuat sengitnya laga.
Guntur yang terus menggempur gawang tim lawan dari tendangan jarak jauh akhirnya berhasil menjebloskan bola ke gawang lawan, gol itu menjadi awal dari tim kami bangkit. Hingga peluit akhir berbunyi, kedudukan berakhir 6-2 untuk kemenangan tim Saver FC.
Temanku, Guntur yang pada laga itu didapuk sebagai pemain terbaik berkat turut memborong 3 gol dan 1 assist-nya. Skill dan pengalaman yang dimilikinya sangat membantu permainan tim. Bermain sebagai starter di laga final menjadi flank (sayap), aku pun turut memasukkan 1 gol dalam laga final dan melakukan selebrasi di pojok gawang lawan. Akhirnya aku melakukannya.
ADVERTISEMENT
Begitu pertandingan usai, seluruh pemain Saver FC senang bukan main. Pendukung RT kami yang hadir yang terdiri dari keluarga pemain dan teman-teman yang lainnya, mereka langsung memberikan selamat dan pelukan erat, mereka sangat terharu melihat kekompakan dan semangat tim.
Sebagai tanda syukur atas kemenangan tersebut, seluruh tim ber foto bersama meluapkan kegembiraan, lalu berdoa bersama bersiap untuk pulang. Setelah itu, seluruh penggawa Saver FC bersama warga RT 01 mengadakan makan-makan bersama di pos kamling, kebersamaan kami dipenuhi kehangatan dan tawa canda.
Ibu RW (kiri) foto bersama tim RT 01 sebagai juara atas turnamen kali ini. Sumber: Dokumen pribadi.
Seluruh anggota Saver FC akhirnya pulang dengan kebahagiaan, berhasil membawa nama baik untuk tempat tinggalnya.
(Muhamad Ramdan / Mahasiswa Politeknik Negeri Jakarta)