Ismail Haniyeh Terpilih Sebagai Pemimpin Baru Hamas

6 Mei 2017 20:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ismail Haniyeh (Foto: AP Photo/Adel Hana)
Partai Hamas mengkonfirmasi bahwa mantan Perdana Menteri Gaza Ismail Haniyeh dipilih sebagai pemimpin tertinggi partai tersebut.
ADVERTISEMENT
Dilansir Associated Press, juru bicara Hamas, Fawzi Barhoum mengatakan Haniyeh dipilih hari Sabtu (6/5) ini menggantikan Khaled Mashaal yang telah lama duduk sebagai pemimpin.
Pengumuman ini datang tak lama setelah para petinggi di Gaza, Palestina, mengeluarkan kebijakan politik yang lebih pragmatis dan lunak terhadap Israel.
Hamas juga akan memutus seluruh hubungan dengan Ikhwanul Muslimin. Padahal dalam pembentukannya pada 1987, Hamas terinspirasi pada gerakan Ikhwanul Muslimin yang berdiri di Mesir.
Diduga pernyataan Hamas ini untuk mencari dukungan dari negara-negara Teluk di Arab dan Mesir, yang menganggap Ikhwanul Muslimin organisasi teror. Sikap terbaru ini juga demi mengambil hati Eropa dan mengakhiri isolasi dunia internasional terhadap kelompok tersebut.