news-card-video
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Lewat Edukasi dan Makan Bersama, KKN UNAIR Kenalkan Pola Hidup Sehat

Muhammad Alesha Fadhana
Seorang mahasiswa Universitas Airlangga tingkat akhir yang gemar menulis untuk institusinya. Seringkali menggoreskan tintanya di lingkup akademik maupun opini.
28 Januari 2025 14:56 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Muhammad Alesha Fadhana tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mahasiswa KKN UNAIR mengadakan program Higenis: Hidrasi dan Nutrisi untuk Generasi Sehat untuk siswa SDN 1 Kaotan pada Sabtu (25/1/2025). (dokumentasi pribadi)
zoom-in-whitePerbesar
Mahasiswa KKN UNAIR mengadakan program Higenis: Hidrasi dan Nutrisi untuk Generasi Sehat untuk siswa SDN 1 Kaotan pada Sabtu (25/1/2025). (dokumentasi pribadi)
ADVERTISEMENT
Banyuwangi – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Airlangga (UNAIR) melaksanakan program edukasi bertajuk Higenis: Hidrasi dan Nutrisi untuk Generasi Sehat pada Sabtu (25/1/2025) di SDN 1 Kaotan. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa kelas 4, 5, dan 6 mengenai pentingnya pola hidup sehat, khususnya melalui konsumsi makanan berserat dan bergizi serta menjaga asupan air putih setiap hari.
ADVERTISEMENT
Menurut data dari Kementerian Kesehatan RI, prevalensi konsumsi sayur dan buah di kalangan anak usia sekolah masih sangat rendah, yaitu hanya 2,7% dari total populasi pada tahun 2022. Selain itu, kebiasaan minum air putih juga kerap diabaikan, di mana anak-anak lebih sering mengonsumsi minuman manis yang kurang sehat. Hal ini berpotensi meningkatkan risiko obesitas, diabetes, dan berbagai gangguan kesehatan lainnya.
Melalui program Higenis, mahasiswa KKN UNAIR mendukung upaya pemerintah untuk menanamkan pola makan sehat sejak dini. Selain itu, kegiatan ini sejalan dengan program Banyuwangi Hijau, yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan pola konsumsi yang lebih sehat dan ramah lingkungan.
Kegiatan dimulai pukul 08.00 pagi dengan sesi sosialisasi di ruang kelas. Mahasiswa KKN memberikan penjelasan tentang manfaat konsumsi makanan berserat, seperti sayuran hijau, buah-buahan, dan biji-bijian, serta bahaya dari kekurangan serat yang dapat menyebabkan gangguan pencernaan. Selain itu, pentingnya hidrasi melalui konsumsi minimal delapan gelas air putih setiap hari juga ditekankan, dengan menyoroti dampaknya pada konsentrasi dan kesehatan tubuh.
ADVERTISEMENT
Untuk menjaga antusiasme siswa, materi disampaikan secara interaktif dengan menggunakan video edukasi yang menarik. Sesi ini juga diselingi dengan kuis sederhana untuk mengukur pemahaman siswa. Para siswa sangat aktif menjawab pertanyaan dan menunjukkan pemahaman yang baik. “Kami ingin memastikan bahwa siswa tidak hanya memahami konsep hidrasi dan nutrisi, tetapi juga mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Fitri Khairunnisa, salah satu mahasiswa KKN, pada Sabtu (25/1/2025).
Setelah materi utama, siswa diajak mengikuti sesi mewarnai sebagai sarana relaksasi. Siswa diberi gambar terkait makanan sehat dan hidrasi, yang kemudian mereka warnai sesuai kreativitas masing-masing. Karya terbaik mendapat penghargaan sebagai bentuk apresiasi. Salah satu siswa, Ayunda, menyampaikan kebahagiaannya, “Kegiatan ini seru sekali, terutama saat mewarnai dan mendapat hadiah.”
ADVERTISEMENT
Kegiatan dilanjutkan dengan makan bersama. Para siswa menikmati makanan berserat dan bergizi, seperti sayuran, buah-buahan, roti, dan puding buah. Selain menjadi pengalaman belajar, kegiatan ini juga bertujuan mengajarkan siswa untuk mencintai makanan sehat.
Sebagai penutup, mahasiswa KKN mendonasikan galon berkeran yang ditempatkan di beberapa titik strategis sekolah. Galon ini mempermudah siswa mengakses air putih sekaligus mengurangi ketergantungan pada minuman manis dan botol plastik sekali pakai. “Kami berharap galon ini dapat mendukung kebiasaan membawa tumbler ke sekolah, sehingga siswa lebih memilih air putih sebagai minuman utama,” ujar Fitri.
Program Higenis mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya poin 3 (Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan), poin 4 (Pendidikan Berkualitas), dan poin 12 (Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab). Dengan mengedukasi siswa sejak dini, kegiatan ini diharapkan menciptakan generasi muda yang sadar akan pentingnya pola hidup sehat dan peduli terhadap kelestarian lingkungan.
ADVERTISEMENT
Ketua tim mahasiswa KKN UNAIR, Afia Putri Nur Malikah, menyampaikan harapan agar kegiatan ini memberikan dampak berkelanjutan. “Kami berharap siswa tidak hanya mempraktikkan kebiasaan baik ini untuk diri sendiri, tetapi juga menjadi agen perubahan di lingkungan sekitar. Pola hidup sehat yang dimulai dari hal kecil, seperti membawa tumbler dan memilih makanan sehat, dapat berdampak besar dalam jangka panjang,” tuturnya. Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN UNAIR berupaya memberikan kontribusi nyata dalam mendukung program Banyuwangi Hijau sekaligus mendorong perubahan pola hidup sehat di kalangan siswa dan masyarakat.