Konten dari Pengguna

Urgensi Minat Baca Anak Milenial

Muhammad Amir
Mahasiswa Hukum Tata Negara (siyasah) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
18 Juli 2024 9:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Muhammad Amir tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kegiatan Forum Komunikasi Mahasiswa Bima (FKMB)-Ciputat Raya dalam menyikapi urgensi minat baca gen z.(Foto: Amir)
zoom-in-whitePerbesar
Kegiatan Forum Komunikasi Mahasiswa Bima (FKMB)-Ciputat Raya dalam menyikapi urgensi minat baca gen z.(Foto: Amir)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebagaimana yang kita ketahui bersama bahwasannya membaca merupakan kegiatan yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari, yang dimana kebiasaan membaca tersebut dapat membawa berbagai macam manfaat bagi diri kita sendiri. Melalui membaca dapat meningkatkan pengetahuan seseorang, wawasan, serta dapat merangsang pola pikir seseorang menjadi kritis. Dampak positif berikutnya adalah dengan membaca seseorang dapat mengembangakan keterampilan dalam berbahasa, meningkatkan empati, dan mengurangi stres seseorang. Meningkatkan minat membaca juga dapat mendisiplinkan diri seseorang, dengan demikian membaca merupakan kebiasaan yang harus ditimbulkan pada diri seseorang sebagai kegiatan penting dalam kehidupan.
ADVERTISEMENT
Selain daripada itu, manfaat membaca juga memiliki sudut pandang dari kedokteran yang dimana manfaat membaca selain daripada menambah wawasan dan pengetahuan, tetapi dengan membaca juga dapat menjaga kesehatan otak, bahkan kesehatan secara keseluruhan. Dari susut pandang kesehatan, manfaat dari membaca dibagi menjadi 2 kelompok, diantaranya adalah manfaat membaca untuk anak-anak, dan manfaat membaca untuk orang deawasa dan lansia.
kegiatan lapak baca gratis yang dilakukan oleh beberapa mahasiswa/i Forum Komunkasi Mahasiswa Bima (FKMB)-Ciputat Raya.(Foto: Amir)
Berlandaskan pada aspek-aspek pentingnya membaca dalam kehidupan sehari-hari, kemudian menggerakkan beberapa mahasiswa/i yang berada di Ciputat Tangerang Selatan. Pergerakkan berupa “Lapak Baca Gratis (LACAG)” yang dilakukan oleh Forum Komunikasi Mahasiswa Bima (FKMB)-Ciputat Raya merupakan terobosan yang berusaha dilakukan untuk menambah minat dalam membaca bagi generasi muda saat ini. Foroum Komunikasi Mahasiswa Bima (FKMB)-Ciputat Raya menggelar Lapak Baca Gratis pada hari Kamis, 11 Juli 2024 yang bertempat di gedung FISIP UIN Jakarta tersebut dengan harapan agar generasi muda saat ini meningkatkan minat dalam membaca.
ADVERTISEMENT
Forum Komunikasi Mahasiswa Bima (FKMB)-Ciputat Raya beserta para pembinanya melaksanakan kegiatan tersebut berdasarkan realita yang terjadi saat ini mengenai minat membaca sangatlah minim. Dengan demikian, Forum Komunikasi Mahasiswa Bima (FKMB)-Ciputat Raya yang merupakan Forum mahasiswa/i yang berasal dari Bima Nusa Tenggara Barat menaruh harapan besar terhadap kegiatan yang dilakukan tersebut. Mereka berharap kegiatan yang dilakukan memiliki dampak positif terhadap kegiatan sehari-hari dan dampak positif terhadap kesehatan juga. Forum Komunikasi Mahasiswa Bima (FKMB)-Ciputat Raya juga berharap kegiatan tersebut dapat berkembang lagi kedepannya agar dapat memfasilitasi nagi mahasiswa/i yang membutuhkan kegiatan tersebut.