Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Peran Media WhatsApp Dalam Komunikasi Saat Ini
29 Desember 2020 20:56 WIB
Tulisan dari Muhammad Ramadan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
e
Sosiologi Komunikasi menurut Soerjono Soekanto merupakan kekhususan sosiologi dalam mempelajari interaksi sosial yaitu suatu komunikasi yang menimbulkan proses saling pengaruh mempengaruhi antara individu dengan individu, individu dengan kelompok, maupun kelompok dengan kelompok.
ADVERTISEMENT
Peran media pada khalayak dalam sosiologi komunikasi sangat penting pada zaman ini, karena media merupakan sarana penghubung untuk berkomunikasi antara dua pihak. Ada dua media yang terdapat pada khalayak sosiologi komunikasi yaitu media massa dan media sosial. Apa itu media massa dan media sosial ? Media massa merupakan sarana komunikasi dalam penyampaian pesan untuk menyebarkan berita ke masyarakat luas. Media massa meliputi media cetak, media elektronik, dan media online. Media cetak terbagi menjadi beberapa macam seperti koran, majalah, buku, dan sebagainya, ada juga media elektronik yang terbagi dua macam radio dan televisi, dan yang terakhir media online meliputi media internet seperti website, dan sebagainya.
Media sosial adalah sebuah media untuk bersosialisasi satu sama lain dan dilakukan secara online yang memungkinkan manusia untuk saling berinteraksi tanpa dibatasi ruang dan waktu. Contoh media sosial banyak sekali, media sosial yang sering digunakan adalah yang pertama youtube, Youtube merupakan media sosial untuk melihat, mengirim, dan berbagi video. Kedua Facebook, Facebook merupakan media sosial untuk berkomunikasi dengan orang lain, berbagi video, membuat grup, dan sebagainya. Ketiga Instagram, Instagram merupakan media sosial untuk berbagi foto dan video bisa juga membuat cerita singkat melalui fitur stories yang terdapat pada halaman utama instagram. Keempat TikTok, TikTok merupakan media sosial yang sedang tren pada jaman sekarang ini di aplikasi ini kita dapat melihat video – video menarik yang dibuat oleh content creator dan kita bisa mengcommentnya dan menyukainya. Kelima Line, di Line kita bisa chatting dengan teman, bisa membuat grup, bisa menyimpan gambar, dan lain – lain. Keenam WhatsApp, WhatsApp merupakan media sosial yang paling banyak digemari dari yang muda sampai yang tua karena aplikasi ini sangat mudah untuk digunakan, di whatsapp ini kita bisa chatting dengan teman, bisa membuat grup, bisa telfon maupun video call. Dan masih banyak media sosial yang di gunakan pada jaman sekarang.
ADVERTISEMENT
Sesuai pada judul saya kali ini ingin mengangkat peran media WhatsApp dalam komunikasi saat ini. Pada pandemik saat ini kita dituntut untuk tidak berpergian kemana mana dan mengurangi berkomunikasi secara langsung karena takut terpapar oleh virus. Maka dari itu sekarang orang – orang berinteraksi melalui media sosial, media sosial yang paling intens digunakan pada saat ini yaitu whatsapp. Kenapa WhatsApp ? Karena aplikasi ini hanya memakan kuota internet yang sangat sedikit walaupun hanya sedikit kita bisa chatting dengan teman, keluarga, sahabat, dan lain – lain sampai kapan pun dimana pun tanpa harus memikirkan biaya yang di keluarkan untuk membeli kuota.
WhatsApp biasanya digunakan oleh orang tua untuk berkomunikasi pada anaknya maupun dengan sanak saudara, tidak hanya orang tua anak – anak sekarang pun sudah menggunakan WhatsApp untuk berkomunikasi pada teman – temannya. WhatsApp juga sangat penting untuk mahasiswa karena kegiatan perkuliahan saat ini melalui daring, mahasiswa menggunakan WhatsApp untuk berkomunikasi kepada teman – temannya maupun kepada para dosen. Di WhatsApp para mahasiswa bisa menanyakan tugas, berdiskusi dengan teman, dan lain lain. Tidak hanya mahasiswa dosen pun menggunakan WhatsApp untuk berkomunikasi pada para mahasiswanya. Di WhatsApp dosen bisa membuat grup untuk digunakan entah itu memberi tugas, tanya jawab dengan mahasiswanya, berdiskusi tentang tugas yang diberikan, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Walaupun media sosial sangat membantu semua orang banyak dampak yang ditimbulkan dari menggunakan media sosial ini entah itu WhatsApp, Line, Instagram, Youtube, dan sebagainya. Dengan adanya media sosial ini kita menjadi candu menggunakan media sosial tersebut seperti halnya orang yang memakai narkoba, kita tidak bisa lepas dengan yang namanya smartphone atau ponsel genggam. Menggunkan smartphone secara terus menerus dapat mengganggu kesehatan mata, karena mata kita terpaku pada layar smartphone secara terus menerus. Tidak hanya menggangu Kesehatan mata kita juga menjadi orang yang individualis yang acuh pada sekeliling kita karena terlalu asyik menggunakan media sosial, didalam rumah pun orang tua dan anak lebih asyik berinteraksi dengan teman onliennya dibanding berinteraksi secara lansgung dengan orang yang terdapat disekelilingnya. Selain itu kita juga secara tidak sadar kita menurunkan produktivitas, karena terlalu asyik menggunakan media sosial kita menjadi malas untuk melakukan hal – hal yang bermanfaat seperti olahraga mauapun yang lainnya. Dari menggunakan media sosial kita bisa melalaikan sesuatu yang menjadi kewajiban kita, seperti ibadah kita teralu fokus menatap layar smartphone hingga lupa dengan kewajiban kita yaitu ibadah. Dan yang paling sering terjadi yaitu kita mendapatkan informasi yang belum tahu kebenarannya lewat media sosial, secara tidak langsung kita percaya dengan informasi yang kita lihat melalui media sosial.
ADVERTISEMENT
Jadi kita sebagai orang yang pintar harus menggunakan media sosial dengan pintar juga. Berkomunikasi secara langsung jauh lebih asyik disbanding melalui media sosial karena kita bisa melihat secara langsung muka orang yang kita ajak berkomunikasi dan mengurangi miss komunikasi.
Muhammad Ramadan / Universitas Muhammadiyah Yogyakarta