Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pelajaran Lomba Peringatan HUT ke-72 RI di Dinas Koperasi Kabupaten Banyuwangi
24 Agustus 2017 15:37 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:15 WIB
Tulisan dari muhammad sholeh kurniawan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Banyuwangi - Dalam rangka memperingati dan memeriahkan HUT ke-72 RI, Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Banyuwangi melaksanakan beberapa lomba yang diselenggarakan di lapangan dinas setempat. Mulai senam bersama sampai dengan lomba-lomba yang diikuti oleh seluruh karyawan. Kamis (24/08/2017) pagi.
ADVERTISEMENT
Pelaksanaan ini berlangsung meriah dan disaksikan langsung oleh Plt. Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Banyuwangi Alief Rachman Kartiono, Kepala Bidang Kelembagaan Koperasi Irfan, Kepala Bidang Usaha Koperasi Ida Larasati, Kepala Bidang Usaha Mikro Budi Priyambodo, dan beberapa puluhan pengurus Dharma Wanita. Bukan hanya menjadi saksi, seluruhnya juga terlibat dalam kolaborasi permainan lomba-lomba tahun ini.
Acara pagi ini diawali dengan parade lomba senam, panitia yang terlibat sebagian sebagai pengawas di pinggir lapangan dan instruktur senam. Didapuk sebagai jawara cabang lomba ini Kepala Bidang Usaha Koperasi Ida Larasati, ditambah juara ke-2 diraih oleh Reggy Permadi bagian peserta dari Tim Inovatif Kreatif melalui Kolaborasi Nusantara (IKKON / Bekraf) tahun ini. Mereka berdua didapuk sebgai jawara usai mengalahkan puluhan karyawan.
ADVERTISEMENT
Kemudian diisi dengan lomba nasi tumpeng. Cabang lomba ini dimenangkan oleh Bidang Usaha Koperasi dan Bidang Kelembagaan koperasi, usai mengalahkan dua rivalnya yang terdiri dari kesekretariatan dan Bidang Usaha Mikro.
Juga masih ada banyak cabang lomba pagi ini. Diantaranya; lomba sepak bola dangdut yang khusus diikuti oleh perwakilan karyawati bidang masing-masing, lomba memasukkan paku dalam botol, lomba kelereng, lomba nyunggi tempeh, balap karung, lomba memecahkan balon (bersamaan), dan lomba pukul air dengan mata tertutup.
Dinobatkan sebagai jawara umum di seluruh kategori cabang lomba diraih oleh Bidang Usaha Koperasi. Dengan pemberian hadiah langsung dilakukan oleh Plt. Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Alief Rachman Kartiono kepada Kepala Bidang Usaha Koperasi Ida Larasati. Kemudian dilanjutkan dengan sesi foto team bersama.
ADVERTISEMENT
Ketua panitia lomba tahun ini Veni Rismayanti mengatakan, kegiatan lomba ini sangat penting dilakukan. Karena memiliki banyak pengalaman dan pelajaran yang bisa diambil.
Veni – sapan Veni Rismayanti menambahkan, pengalaman dan pelajaran di sini meliputi; membentuk mental kebersamaan, keberanian, pantang menyerah, dan tanggung jawab.
“Alhamdulillah acara berjalan sukses. Pesertanya pun sangat antusias sekali. Untuk itu, saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta yang berpartisipasi lomba-lomba agustusan tahun ini. Khususnya, kepada seluruh teman-teman panitia yang telah berkolaborasi untuk mensukseskan kegiatan ini. Alhamdulillah sukses. Terimakasih,” jelas Veni, saat dimintai keterangan usai acara berlangsung. (M. Sholeh Kurniawan)