Upaya Pencegahan Penyakit Degeneratif Masyarakat Sukomanunggal Surabaya

Wahyu Rizqi
Mahasiswa Universitas Airlangga
Konten dari Pengguna
23 Maret 2023 9:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Wahyu Rizqi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kesehatan merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan masyarakat. Menurut Data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2022, Indonesia dihadapkan pada permasalahan Penyakit Tidak Menular (PTM) yang cenderung meningkat setiap tahun. Oleh karena itu, pemerintah menaruh perhatian khusus pada permasalahan ini. Diabetes melitus dan hipertensi termasuk dalam peringkat atas deretan PTM yang menjadi penyebab kematian tertinggi di masyarakat. Kedua penyakit tersebut adalah penyakit degeneratif yang bersifat kronis dan dapat muncul karena semakin menurunnya kondisi dan fungsi organ tubuh manusia seiring dengan adanya proses penuaan. Oleh karena itu, untuk menanggulangi masalah tersebut diperlukan upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia, yang dapat dilakukan melalui promosi kesehatan dan pemberian layanan medis.
Kegiatan Senam di Kelurahan Sukomanunggal
Dengan ide tersebut, kelompok mahasiswa Sukomanunggal KKN-BBM ke-66 dari Universitas Airlangga mengadakan kegiatan untuk mencegah penyakit degeneratif yang umum terjadi pada masyarakat. Kami melaksanakan acara "Senam Pagi dan Edukasi" (SEPEDA) pada hari Minggu (24/7/2022) di Punden RT 4 RW 1 Kelurahan Sukomanunggal, Kota Surabaya. Rangkaian kegiatan meliputi senam pagi, penyuluhan tentang penyakit degeneratif, dan layanan cek kesehatan gratis berupa pemeriksaan kadar gula darah dan tekanan darah.
ADVERTISEMENT
Acara ini dimulai pada pukul 6 pagi dan dibuka dengan sambutan oleh Bapak Hermawan selaku ketua RW 1 Kelurahan Sukomanunggal dan Muhammad Wahyu Rizqi Amanda sebagai perwakilan kelompok mahasiswa KKN. Kemudian diikuti dengan senam pagi bersama masyarakat RT 4 RW 1 Kecamatan Sukomanunggal, dipimpin oleh seorang instruktur senam. Sebanyak 25 orang dari berbagai usia, mulai dari yang masih muda hingga lansia, semuanya antusias mengikuti senam pagi ini. Setelah berlangsung selama kurang lebih satu jam, senam pun selesai, kemudian kami membagikan roti dan air mineral kepada masyarakat untuk mengembalikan energi mereka.
Mahasiswa KKN BMM 66 Universitas Airlangga
Sementara masyarakat beristirahat dan mengumpulkan tenaga setelah senam, mahasiswa menyiapkan tempat untuk acara berikutnya yaitu penyuluhan kesehatan sebagai bentuk edukasi untuk masyarakat. Narasumber yang diundang adalah dr. Robby Azhari, alumni Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga angkatan tahun 2016. Materi yang disampaikan adalah penyakit degeneratif, terutama diabetes melitus dan hipertensi, yang dijelaskan secara rinci oleh dr. Robby.
ADVERTISEMENT
Dipaparkan mengenai faktor risiko, gejala, diagnosis, dan pencegahan dari diabetes serta hipertensi tersebut. Dr. Robby juga membahas terkait penerapan dan manfaat pola hidup sehat bagi masyarakat supaya dapat diterapkan sedini mungkin di dalam kehidupan mereka. Materi disampaikan secara santai dan disisipi dengan candaan dari pemateri sehingga masyarakat tidak jenuh dan tertarik dengan pembahasan ini. Setelah pemaparan materi, terdapat sesi tanya jawab. Di sini rasa ingin tahu masyarakat ternyata sangat tinggi terlihat dari banyaknya mereka yang aktif mengajukan pertanyaan. Sebagai bentuk apresiasi dari kami, mahasiswa memberikan hadiah kepada warga yang telah bertanya.
Konsultasi Kesehatan Gratis dengan Dokter dari Universitas Airlangga
Rangkaian acara terakhir, mahasiswa menyediakan layanan cek kesehatan gratis. Sesuai dengan materi yang dibawakan, kami melakukan pemeriksaan gula darah dan cek tekanan darah untuk masyarakat. Sebanyak enam mahasiswa gabungan dari Fakultas Kedokteran, Keperawatan, dan Kesehatan Masyarakat bertugas dalam pemeriksaan ini. Kami menyiapkan tiga station pemeriksaan gula darah dan tiga station untuk cek tekanan darah. Dikarenakan SDM dari mahasiswa yang terbatas dan untuk meminimalisir adanya kelebihan kuota, sebelumnya kami telah membagikan kupon pemeriksaan kesehatan ini kepada ketua RT 4 agar dibagikan kepada warganya. Sehingga ketika ingin diperiksa, masyarakat harus membawa kupon tersebut.
ADVERTISEMENT
Jumlah warga yang diperiksa dalam kegiatan ini mencapai 45 orang. Tak lupa kami juga memberikan edukasi tambahan setelah dilakukan pemeriksaan sesuai dengan hasil kondisi dari masing-masing warga. Acara kemudian ditutup dengan dokumentasi foto mahasiswa KKN bersama dengan masyarakat.
Pemeriksaan Kesehatan Gratis oleh Mahasiswa KKN