Konten dari Pengguna

Pemetaan Potensi Desa Sarimulyo oleh Mahasiswa KKN Undip 2022/2023

Mutiara Yustisia
Mahasiswa Universitas Diponegoro, Departemen Perencanaan Wilayah dan Kota
19 Februari 2023 21:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mutiara Yustisia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Desa Sarimulyo yang terletak di Kecamatan Kemusu, Kabupaten Boyolali, memiliki potensi besar di bidang pertanian dan perikanan. Hasil pertanian yang paling banyak dihasilkan adalah singkong dan pisang, sedangkan pada bidang perikanan, terdapat beberapa macam ikan seperti gabus, lunjar, petek, nila, mujair, dan sebagainya. Melihat banyaknya potensi tersebut, maka dibentuklah UMKM yang bertujuan agar nilai jual hasil pertanian dan perikanan dapat bernilai lebih tinggi dengan dilakukannya pengolahan. Terdapat dua UMKM di Desa Sarimulyo yaitu pengolahan ikan yang bernama Jawak (Jajanan Iwak) dan pengolahan pisang dan singkong yang bernama Raos Pikong (Pisang dan Singkong).
Gambar 1. Proses Produksi dari UMKM Jawak (Jajanan Iwak)
zoom-in-whitePerbesar
Gambar 1. Proses Produksi dari UMKM Jawak (Jajanan Iwak)
Gambar 2. Proses Produksi dari UMKM Raos Pikong (Pisang dan Singkong)
zoom-in-whitePerbesar
Gambar 2. Proses Produksi dari UMKM Raos Pikong (Pisang dan Singkong)
Berdasarkan dialog bersama Kepala Desa, UMKM Jawak mendapatkan bantuan material dan pelatihan oleh CSR Pertamina. Program CSR ini telah berjalan sejak tahun 2022 dan telah memasarkan produk-produknya. Namun untuk UMKM Raos Pikong, baru dibentuk kepengurusannya pada Januari tahun 2023 sehingga masih belum memasarkan produknya dan masih berada pada tahap belajar pembuatan produk. Selain UMKM, Desa Sarimulyo juga memiliki rencana pembangunan kawasan wisata di kawasan Puncak Patra yang sudah mendapatkan izin lahan dari perhutani serta bantuan material oleh CSR Pertamina.
ADVERTISEMENT
Untuk dapat mengetahui lebih dalam terkait UMKM dan kawasan wisata, mahasiswa KKN Undip telah >3 kali mengunjungi UMKM Jawak (Boyolali, 8/01/2023) dan 2 kali mengunjungi UMKM Raos Pikong (Boyolali, 12/01/2023) untuk ikut membantu dalam produksinya. Pada kawasan wisata, dilakukan dialog bersama Kepala BUMDes dan Kaur Desa terkait bagaimana harapan rencana pembangunan kawasan wisata ini kedepannya. Selain itu, dilakukan juga survei lapangan pada lokasi kawasan wisata yang berlokasi di Puncak Patra (Boyolali, 14/01/2023).
Untuk lebih detailnya, potensi ekonomi di Desa Sarimulyo dapat dilihat pada infografis di bawah. Harapannya, pemetaan potensi desa ini dapat membantu pembaca untuk mengenal lebih jauh mengenai Desa Sarimulyo.
Gambar 3. Infografis Potensi Desa Sarimulyo