Pintu Ajaib Transaksi : Indonesia Semakin Maju Bersama QRIS!

Nadine Kaylee Winata
Siswi dari SMA Citra Berkat Tangerang
Konten dari Pengguna
7 Februari 2024 21:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Nadine Kaylee Winata tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dalam era ini, peran teknologi menjadi pondasi utama untuk perubahan dan kemajuan di seluruh dunia. Sejumlah negara telah berhasil menggali pengaruh teknologi, sehingga melahirkan banyak kemajuan bagi perkembangan negaranya sendiri. Indonesia pun, menjadi suatu negara yang kian mengadopsi pengaruh teknologi dalam berbagai aspek, salah satunya dalam sektor ekonomi. Dengan pengaruh teknologi-teknologi yang semakin besar dan canggih, Indonesia mampu mentransformasikan cara transaksi tradisional yang menggunakan uang tunai menjadi lebih canggih dan efisien melalui QRIS. Sejak penerapannya, QRIS telah berhasil membawa kemudahan dalam bertransaksi bagi masyarakat Indonesia.
Pexels/iMin Technology
QRIS, yang akrab menjadi singkatan dari Quick Response Indonesia Standard, pertama kali diluncurkan oleh Bank Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2019. Pada hari peluncuran QRIS, Gubernur Bank Indonesia, Pak Perry Warjiyo mengatakan bahwa QRIS akan membawa semangat UNGGUL (Universal, Gampang, Untung, dan Langsung). Semangat ini bertujuan untuk mempercepat inklusi keuangan, membuat transaksi menjadi lebih efisien, mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia, serta memajukan UMKM Indonesia sebagai pilar kemajuan Indonesia. Walaupun pada saat awal kelucurannya terdapat banyak kekeliruan dalam masyarakat, terutama keakraban mereka dalam prosesi bayar membayar menggunakan teknologi digital, QRIS perlahan-lahan menjadi pelopor efisiensi bertransaksi di Indonesia. Sejak saat itu, toko-toko, restoran, hingga pembayaran parkir mulai mengaplikasikan sistem pembayaran digital yang efektif ini.
ADVERTISEMENT
Sebuah laporan yang datang dari suatu perusahaan yang bernama UnaFinancial, mengungkapkan bahwa jumlah pengguna QR di Indonesia selalu stabil naik sebanyak 11% sejak awal dibentuknya. Tercatat pada Juli 2023, jumlah pengguna QR di negara Indonesia, Malaysia, dan Singapura menembus 997.000 pengguna dengan Indonesia yang mencapai 562.000 pengguna QR. Dengan pengaruh yang pesat ini, jumlah pengguna layanan transaksi ini di Indonesia akan diperkirakan mengalami kenaikan sebesar 54% pada 2025. Kenaikan ini dikenal setara dengan 53 miliar US dollar atau 1.775 triliun rupiah Indonesia. Angka yang ditampilkan bukan hanya mencerminkan tren positif, namun juga sebagai suatu tanda dimana keefektifan QRIS telah meraih penerimaan serta penggunaan yang luas di tengah-tengah masyarakat.
Pexels/Tim Douglas
Keberhasilan dalam realisasi tujuan awal QRIS juga menjadi salah satu alasan pesatnya pengaruh QRIS di Indonesia. QRIS sebagai hasil dari semangat UNGGUL, dapat menunjukkan keberhasilan mereka dalam praktisinya. Dalam penerapannya, banyak perbincangan yang mengatakan bahwa penggunaan cash kini kurang praktis. Pembayaran secara tunai kian dinilai tidak selalu aman, mudah hilang, dan memperlambat proses bertransaksi oleh para pengguna. Dengan adanya QRIS, layanan pembayaran dapat dilakukan lebih efektif serta bebas kontak, dimana dapat meningkatkan efisiensi dalam operasional sehari-hari. QRIS juga dapat menciptakan pengalaman yang nyaman bagi pengguna, dimana bertransaksi hanya dengan melakukan scan barcode yang memperlihatkan sekian nominal yang perlu dibayar. Setelah dimasukkan angka nominal secara sesuai, proses pembayaran pun telah terpenuhi secara optimal. QRIS pula menghadirkan dukungan besar kepada UMKM dimana mencegah risiko peredaran uang palsu serta mempermudah dalam mengelola dan mengatur keuangan. Transaksi yang terekam secara digital memungkinkan UMKM untuk dapat melacak aliran keuangan, menyusun laporan keuangan secara akurat, dan melahirkan keputusan bisnis yang lebih tepat.
pexels/pixabay
Lahirnya QRIS sebagai teknologi pembayaran berbasis digital memainkan peran krusial dalam kemajuan Indonesia di beberapa sektor, terutama ekonomi. Keefektifan serta kemudahan yang didapatkan dari QRIS memenuhi keberlangsungan hidup masyarakat Indonesia menjadi lebih optimal sesuai perkembangan yang ada. Diharapkan, tujuan semangat UNGGUL dari QRIS dapat selalu dilaksanakan dengan baik sehingga dapat menjadi katalisator bagi kemajuan ekonomi Indonesia yang siap menghadapi berbagai perkembangan yang terjadi di era digital.
ADVERTISEMENT