Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Masalah Umum yang Terjadi Pada Remaja
11 April 2023 18:07 WIB
Tulisan dari Fatihah Nasywa Hamidah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kenakalan remaja pada dasarnya merupakan sebuah perbuatan yang melanggar aturan yang dilakukan remaja. Kenakalan remaja ini biasanya didominasi oleh kalangan anak SMP atau SMA sederajat. Mengapa anak SMP dan SMA dapat dikatakan mendominasi dalam kenakalan remaja? Karena pada dasarnya banyak yang berpendapat bahwa memang anak SMP dan SMA lah yang paling sering melakukan perbuatan yang melanggar peraturan. Mengapa itu bisa terjadi? Karena pada usia anak SMP dan SMA, seseorang masih labil dan mudah terpengaruh oleh sekitar mereka, entah itu hal yang positif ataupun hal yang negatif.
ADVERTISEMENT
Tetapi pada kenakalan remaja ini pasti para remaja terpengaruh dengan faktor negatif yang ada di sekitarnya, dan biasanya faktor negatif sangat cepat ditangkap oleh para remaja. Sudah hal yang lumrah apabila remaja memiliki rasa keingintahuan yang tinggi sehingga membuat para remaja mencoba hal-hal yang baru tanpa memikirkan apakah hal yang dilakukannya akan berdampak positif atau negatif pada dirinya. Dan banyak yang mengatakan bahwa pada usia anak SMP dan SMA, seseorang cenderung malas atau tidak suka berpikir panjang dengan apa yang akan dilakukannya.
Kenakalan remaja yang terjadi saat ini seperti balapan motor, tawuran antar sekolah, minum-minuman keras bahkan hingga penggunaan narkoba yang sangat melanggar peraturan yang ada di Indonesia. Hal-hal tersebut dapat terjadi dengan banyak faktor, salah satunya yaitu faktor dari keluarga. Keluarga yang tidak harmonis atau keluarga yang sering terjadi pertengkaran di dalamnya bisa jadi faktor kenakalan remaja saat ini. Sering terjadinya cekcok di dalam keluarga bisa membuat para remaja tidak betah berada di dalam rumah dan melampiaskan emosinya dengan melakukan hal yang negatif diluar sana.
ADVERTISEMENT
Selain faktor dari keluarga adapun faktor lainnya yaitu dari lingkungan sekitar atau teman-teman sekitarnya. Teman-teman sekitarnya sangatlah berpengaruh pada hal ini. Dari teman-teman sekitarnya itulah bentuk pergaulan positif atau negatif masuk pada diri seorang remaja. Sering kali pergaulan dapat mengubah jati diri seseorang, misalnya dari remaja yang memiliki kepribadian pendiam tetapi dikarenakan terpengaruh akan pergaulan yang negatif membuat remaja itu menjadi pembangkang. Tetapi ada juga pergaulan yang membawa hal yang positif, seperti memberi motivasi untuk belajar, mengajak untuk melakukan hal yang baik dan perbuatan positif yang lainnya. Hal-hal positif inilah yang diperlukan oleh seorang remaja, tetapi sering kali remaja terperangkap oleh hal yang negatif.
Dan faktor lainnya yang menyebabkan kenakalan remaja ialah lingkungan tempat tinggalnya. Lingkungan tempat tinggal yang tenang dan damai akan membuat seorang remaja memiliki sifat yang baik dan ramah. Dan begitupun sebaliknya, apabila memiliki lingkungan tempat tinggal yang keras kemungkinan besar remaja tersebut akan mengikuti lingkungannya yaitu menjadi seorang yang memiliki sifat kasar dan pembangkang.
ADVERTISEMENT
Solusi dari masalah-masalah yang sudah disebutkan diatas yaitu perlunya perhatian serta pemahaman yang baik dan penanganan yang tepat terhadap remaja. Solusi tersebut merupakan faktor penting bagi keberhasilan remaja ke depannya, mengingat masa remaja merupakan masa yang menentukan bagaimana karakter seseorang terbentuk. Dan pastinya untuk menanggulangi masalah kenakalan remaja ini sangat diperlukan kerja sama dari remaja itu sendiri, orang tua, guru sekolah dan pihak-pihak lain yang berada di sekitar remaja tersebut agar perkembangan remaja di semua bidang lebih terarah dan remaja pun bisa memiliki sifat yang baik dan kehidupan yang bahagia.