Konten dari Pengguna

Pentingnya Menganalisa Forex yang Akurat Sebelum Trading

Neni Liawati
Saya suka menulis, suka membaca terutama tentang dunia bisnis dan teknologi.
29 Mei 2018 9:09 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Neni Liawati tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam Trading forex ( silahkan baca apa itu forex: https://brokerforexindonesia.net/apa-itu-forex/ ), analisa forex adalah salah satu pegangan yang sifatnya krusial. Tanpa analisa forex, maka investor tak akan mampu mengeluarkan strategi yang matang. Ada banyak kasus dimana investor jatuh akibat strategi yang tidak matang. Analisa forex sendiri dibagi menjadi dua jenis, yakni analisa fundamental dan analisa teknikal. Analisa fundamental adalah analisa yang berpegang pada berita-berita fundamental ekonomi, sedangkan analisa teknikal berpegang pada prediksi harga pada masa lalu. Analisa forex yang akurat dapat membantu anda dalam menentukan strategi transaksi yang ‘mematikan’. Artikel ini akan memberitahukan anda mengapa analisa forex sangat penting untuk menentukan transaksi, namun sebelumnya, yuk kenali perbedaan antara dua jenis analisa forex!
ADVERTISEMENT
Perbedaan Analisa Teknikal Dan Fundamental
Pentingnya Menganalisa Forex yang Akurat Sebelum Trading
zoom-in-whitePerbesar
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, analisa forex terdiri dari dua bagian, yakni analisa teknikal dan analisa fundamental. Analisa teknikal lebih menitikberatkan analisisnya terhadap pergerakan harga, sementara analisa fundamental lebih menitikberatkan fokus analisisnya terhadap faktor-faktor ekonomi. Kedua analisa ini, walaupun agak mirip, namun keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan, yakni:
Analisa fundamental melakukan pendekatan risetnya dengan mengikuti perkembangan berita-berita keuangan. Untuk menentukan nilai perusahaan, seorang analis fundamental meneliti berita mengenai arus kas serta laporan laba rugi, dan mengukur nilai intrinsik perusahaan untuk dapat menentukan nilai-nilai dalam aspekkeuangan. Sementara seorang analis teknikal lebih mempercayai grafik untuk melakukan risetnya, karena mereka percaya bahwa seluruh data yang berguna untuk analisa forex terdapat pada grafik-grafik yang berkaitan dengan bidang transaksi yang hendak dijalankan. Detail Penjelasan Apa itu Analisa Fundamental >> https://www.analisaforex.com/apa-itu-analisa-fundamental/
ADVERTISEMENT
Dalam aspek kerangka waktu, waktu yang dibutuhkan oleh seorang analis fundamental dalam mengumpulkan informasi terbilang lebih lama dibandingkan dengan waktu yang dibutuhkan oleh seorang analis teknikal dalam mengumpulkan data. Hal ini terjadi karena untuk mengumpulkan data, seorang analis fundamental harus melihat perubahan catatan keuangan milik investor dari tahun ke tahun. Selain itu data yang dibutuhkan oleh seorang analis fundamental untuk menganalisa stock diproduksi jauh lebih lambat dibandingkan data harga yang digunakan oleh seorang analis teknikal.
Pentingkah Melakukan Analisa Forex Sebelum Transaksi ?
Jawabannya, ya. Sama halnya dengan mengikuti perkembangan berita forex, melakukan analisa sebelum transaksi adalah sebuah hal yang sifatnya wajib dilakukan oleh setiap investor. Analisa forex dapat dianalogikan sebagai senjata perang bagi para investor, karena dengan hasil analisa, setiap investor dapat menciptakan strategi-strategi gemilang untuk melakukan transaksi yang menguntungkan. Berikut adalah kegunaan yang bisa anda dapatkan dari analisa forex yang akurat.
ADVERTISEMENT
Pegangan untuk menentukan strategi: Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, analisa forex dapat anda jadikan pegangan untuk menentukan strategi saat bertransaksi. Anda dapat menentukan kapan anda akan memasuki pasar atau keluar dari pasar, dan mencari momen yang pas untuk melakukan jual-beli. Analisa forex yang akurat dapat menghasilkan strategi yang matang pula bagi anda. Jangan salah, akibat yang timbul apabila anda tidak melakukan analisa forex bisa cukup fatal lho. Anda bisa terancam mendapatkan kerugian yang tinggi akibat ketidakmatangan pada strategi transaksi anda.
Untuk meraup keuntungan yang lebih: Analisa forex dapat anda jadikan alat untuk meraup keuntungan yang lebih. Saat anda tidak menggunakan analisa dalam bertransaksi, anda tetap bisa mendapatkan keuntungan, tapi keuntungan yang berasal dari faktor keberuntungan itu biasanya tidak akan bertahan lama. Berbeda dibandingkan jika anda melakukan analisa dengan perhitungan yang matang. Keuntungan yang anda raup bisa berlipat-lipat ganda jumlahnya.
ADVERTISEMENT
Meminimalisir kerugian: Dengan analisa forex yang matang, anda dapat melakukan perencanaan yang matang pula dengan investasi anda. Anda dapat mengeluarkan reaksi yang cepat sewaktu-waktu apabila posisi anda berada pada posisi yang berbahaya, dan keluar dari pasar apabila prospek transaksi anda kurang menguntungkan. Dengan analisa forex, resiko anda berada pada posisi yang tidak menguntungkan dapat diminamilisir. Intinya, dengan melakukan analisa, anda dapat meloloskan diri dari jeratan kerugian.
Dapat memfokuskan diri pada harga: Saat melakukan analisa, maka perhatian kita akan tercurahkan kepada data grafik beserta perkembangan harga-harga. Oleh karena itu, naluri kita semakin terasah pada pergerakan harga dan mulai mengerti kapan harga akan mencapai titik kuatnya dan juga titik lemahnya. Dengan memfokuskan diri terhadap harga, anda bisa mengerti saat-saat yang tepat untuk keluar dari pasar ketika posisi harga sudah tidak menguntungkan anda lagi.
ADVERTISEMENT
Referensi tentang cara membaca berita ekonomi https://www.topbrokerforex.com/cara-trading-emas-online/apa-itu-forex-trading/arti-berita-forex