Konten dari Pengguna

Rayakan Hari Anak, PPK Ormawa Himafarin Ajak Anak di Pantai Sangrawayang

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
21 Agustus 2024 9:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rayakan Hari Anak, PPK Ormawa Himafarin Ajak Anak di Pantai Sangrawayang
zoom-in-whitePerbesar
Rayakan Hari Anak, PPK Ormawa Himafarin Ajak Anak di Pantai Sangrawayang
ADVERTISEMENT
Himpunan Mahasiswa Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan (Himafarin) IPB University melalui Program Penguatan Kapasitas Organisasi Mahasiswa (PPK Ormawa) menggelar perayaan Hari Anak Nasional di pesisir pantai Desa Sangrawayang dengan tema kegiatan ‘Anak Terlindungi, Indonesia Maju’.
ADVERTISEMENT
Pada acara ini, tim PPK Ormawa Himafarin bersama anak-anak melaksanakan berbagai aktivitas, di antaranya senam bersama, membuat kreasi kerajinan tangan, dan aksi membersihkan pantai bersama (coastal clean-up).
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan anak-anak dengan keterampilan kreatif dan menanamkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan. Acara ini dimulai dengan workshop kerajinan tangan, anak-anak diajari membuat berbagai produk kreatif menggunakan bahan-bahan daur ulang,” kata Zahra Aulia, ketua tim PPK Ormawa Himafarin.
Zahra mengatakan, melalui sesi ini, anak-anak tidak hanya belajar keterampilan baru tetapi juga mendapatkan pemahaman tentang manfaat dari penggunaan kembali bahan-bahan yang ada. Mahasiswa IPB University juga memberikan pengetahuan mengenai waktu terurainya berbagai jenis sampah.
“Setelah sesi kerajinan tangan, para peserta bersama-sama melakukan coastal clean-up di pantai Sangrawayang. Dalam kegiatan ini, anak-anak dibekali dengan sarung tangan dan kantong sampah. Kegiatan ini memberikan mereka kesempatan untuk berkontribusi langsung dalam menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mengetahui mengenai pentingnya konservasi laut,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
“Merayakan Hari Anak Nasional dengan cara ini adalah upaya kami untuk menginspirasi dan mendidik anak-anak tentang pentingnya kreativitas dan kepedulian lingkungan. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi anak-anak, tetapi juga menanamkan nilai-nilai positif yang akan mereka bawa hingga dewasa,” tutur Zahra.
Acara ini juga mendapat dukungan dari masyarakat setempat dan pihak-pihak terkait yang turut serta dalam kegiatan coastal clean-up. Dengan melibatkan anak-anak dalam aktivitas bermanfaat ini, diharapkan mereka dapat membangun rasa tanggung jawab terhadap lingkungan sejak dini. (*/Lp/Rz)