Satu-satunya di Bogor, IPB Language Academy Segera Membuka IELTS Test Venue

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
Konten dari Pengguna
18 Juni 2021 14:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Satu-satunya di Bogor, IPB Language Academy Segera Membuka IELTS Test Venue
zoom-in-whitePerbesar
Satu-satunya di Bogor, IPB Language Academy Segera Membuka IELTS Test Venue
ADVERTISEMENT
Setelah meluncurkan IPB Language Academy (ILA), IPB Training mulai menjalankan beberapa aktivitas seperti kursus maupun tes. Sebagai salah satu lembaga keterampilan bahasa di Bogor, ILA mempersiapkan berbagai tes berlisensi.
ADVERTISEMENT
Persiapannya, ILA menjalani proses audit sebagai lokasi pelaksanaan tes International English Language Testing System (IELTS), (15/06). ILA menghadirkan auditor Puspita Sari Ningrum sebagai IELTS Administrator Indonesia Australia Language Foundation (IALF) Jakarta.
“Sampai sekarang, Bogor belum mempunyai tempat tes sendiri, sehinga kandidat tes IELTS harus mengikuti tes di Jakarta. Ditambah selama pandemi COVID-19, tempat tes terdekat yaitu di Depok juga turut tidak beroperasi,” kata Puspita.
Lebih lanjut ia menjelaskan, tempat ujian yang dikelola oleh ILA nantinya akan mempermudah para kandidat untuk keperluan beasiswa maupun melanjutkan studi.
Puspita menambahkan bahwa Kawasan Taman Kencana IPB University sebagai tempat tes mempunyai poin tambahan karena suasana yang asri. Kemudahan akses juga akan membantu peserta seperti fasilitas ruang tunggu, toilet hingga musholla.
ADVERTISEMENT
Selama proses audit, Puspita melakukan pemeriksaan semua elemen mulai dari fisik bangunan, kelengkapan fasilitas yang sesuai persyaratan hingga kualitas sound system untuk keperluan listening test. Puspita mengatakan bahwa fasilitas yang tersedia sudah memenuhi persyaratan yang diajukan.
Direktur IPB Training, Muhammad Sigit Susanto berharap ILA terus melengkapi portofolio programnya. “Selain menyiapkan kursus Bahasa Inggris, ILA juga menyediakan kursus Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing (BIPA), Jerman, Jepang, Mandarin dan Perancis, Nantinya, kami akan menyelenggarakan berbagai tes, baik untuk keperluan internal IPB University maupun masyarakat umum,” ujarnya.
Selain berupaya menyediakan test venue IELTS, ILA berencana membuka lokasi tes untuk Test of English as a Foreign Language (TOEFL) dan Test of English for International Communication (TOEIC). ILA akan menyediakan tes paket lengkap berlisensi internasional untuk pelanggan perorangan, korporasi, instansi pemerintahan dan pendidikan. (Ghinaa)
ADVERTISEMENT