Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Trend Strategi Marketing Hemat Biaya Promosi di Era Digital
1 Juli 2022 20:06 WIB
Tulisan dari Niken Meinica tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pernahkah kalian mendapatkan struk pembayaran melalui WhatsApp atau email ?. Ternyata hal tersebut merupakan bagian dari strategi marketing yakni digital marketing yang dilakukan oleh perusahaan.
ADVERTISEMENT
Strategi marketing adalah trik yang dilakukan oleh perusahaan dalam proses memasarkan sebuah produk atau usaha agar dapat dikenal oleh masyarakat luas dan menarik perhatian konsumen. Strategi marketing sebagai titik acuan perusahaan dalam mencapai target pasarnya dan sebagai tolak ukur dalam melakukan perencanaan agar usaha dapat selalu berkembang. Oleh sebab itu strategi marketing sangatlah penting sehingga perencanaan disesuaikan dengan perkembangan zaman yang terjadi.
Teknologi yang semakin berkembang, menciptakan berbagai macam jenis strategi marketing yang dilakukan oleh perusahaan. Salah satu contohnya adalah digital marketing yang sedang trend saat ini. Digital marketing adalah strategi marketing dengan memanfaatkan teknologi digital melalui berbagai media seperti blog, website, email, media social dan media digital lainnya. Hal ini bertujuan untuk mencapai target pasar secara cepat dan efektif.
ADVERTISEMENT
Penggunaan struk digital yang mulai banyak diterapkan di berbagai usaha. Struk digital sebagai salah satu upaya perusahaan dalam menjaga hubungan baik kepada konsumen. Perusahaan akan memiliki data konsumen dengan pengiriman struk digital melalui WhatsApp atau email sehingga perusahaan dapat melakukan promosi kapanpun melalui whatsaap atau email konsumen serta sesuai dengan target pasarnya. Penyebaran akan lebih efektif dan meluas secara cepat karena di era digital, banyak masyarakat yang menggunakan media digital dalam kehidupan sehari-hari sehingga memudahkan untuk menjangkau masyarakat luas.
Memudahkan perusahaan dalam melakukan brand awareness pada masyarakat luas karena perusahaan dapat melakukan promosi secara berkala melalui WhatsApp atau email konsumen sehingga tanpa disadari brand atau perusahaan akan teringat dan dikenal oleh konsumen serta struk pembayaran atau pesan promosi tidak mudah hilang dan akan tetap tersimpan dalam gadget konsumen
ADVERTISEMENT
Selain itu, penggunaan struk digital juga dapat menghemat anggaran biaya promosi karena perusahaan tidak harus menyediakan kertas untuk struk pembayaran dengan begitu perusahaan dapat mendukung aksi ramah lingkungan.
Penggunaan struk digital dapat memudahkan perusahaan dalam melakukan evaluasi. Struk kertas dapat menimbulkan penumpukan kertas dari waktu ke waktu dan mempersulit saat melakukan evaluasi serta berpotensi mudah hilang. Jika menggunakan struk digital, maka struk dapat disimpan dalam jangka waktu panjang serta dapat tersusun dengan rapi.
Strategi digital marketing membuat perusahaan dapat menghemat baik waktu, biaya promosi, dan tenaga serta penyebarannya cepat dan luas sehingga strategi marketing yang dilakukan dapat berjalan efektif.