Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Alasan iPhone 6 Bukan Pilihan yang Tepat di Tahun 2019
Football, Film, & Techno addict | Liverpool FC #YNWA | Mail: [email protected]
28 Maret 2019 10:45 WIB
Tulisan dari Nugraha Eka Putra tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Siapa sih yang tak kenal iPhone? Smartphone besutan Apple ini, selalu memiliki daya tarik tersendiri yang membuat banyak orang ingin memiliki. Meski memiliki banyak peminat, namun tak semua orang mampu membeli iPhone terbaru dari Apple.
ADVERTISEMENT
Salah satu cara beberapa orang untuk menikmati teknologi racikan Apple ini, adalah dengan membeli produk iPhone keluaran lawas. Nah, salah satu yang cukup menarik banyak minat di tahun 2019 ini adalah iPhone 6.
Ponsel keluaran tahun 2014 ini, hadir dengan layar 4,7 inci dengan resolusi 750 x 1334 piksel. Ditenagai dengan chipset Apple A8, dengan dukungan RAM berkapasitas 1GB, dan ruang penyimpanan mulai dari 16GB hingga 128GB.
Meski memiliki RAM yang tergolong kecil, iPhone terkenal dengan manajemennya yang sangat baik, sehingga RAM 1GB tersebut mampu dimaksimalkan penggunaannya.
Apple menyematkan kamera 8 megapiksel dan mampu menciptakan video dengan resolusi 1080p dengan 60 fps (frame per second). Sementara pada lensa depan, Apple menyematkan kamera beresolusi 1,2 megapiksel.
ADVERTISEMENT
Tapi, apakah iPhone 6 yang diluncurkan tahun 2014 silam ini, masih layak untuk kamu miliki di tahun 2019?
Saya punya setidaknya 5 alasan untuk tidak membeli iPhone 6 di tahun 2019, meski harganya sudah murah.
Kinerja yang Jelas Sudah Menurun
Selayaknya ponsel yang terlahir di tahun 2014, iPhone 6 merupakan perangkat yang sudah bisa dikatakan tua. Dengan rentang kurun waktu yang hampir 5 tahun, rasanya sudah lebih dari cukup untuk sebuah smartphone bertahan di tangan penggunanya.
iPhone 6 pada dasarnya adalah sebuah perangkat yang memang ditujukan untuk berbaur dengan perkembangan teknologi di tahun 2014, dan dinilai masih akan bekerja secara maksimal selama setidaknya satu tahun ke depan.
ADVERTISEMENT
Jika kamu memaksakan untuk memiliki iPhone 6 di tahun 2019 ini, maka kamu akan terbentur dengan keterbatasan waktu pemakaian. Kamu tidak bisa berharap iPhone 6 yang kamu miliki itu, akan bekerja dengan baik hingga dua atau tiga tahun setelahnya.
Sudah Berhenti Diproduksi
Apple dipastikan selalu menghentikan produksi ponsel-ponsel lawas mereka di waktu yang kadang cukup mengejutkan. Hal yang cukup wajar dilakukan sebuah perusahaan, terlebih perusahaan sebesar Apple. Dengan mempertimbangkan perhitungan biaya produksi dan keuntungan yang didapat, sangat wajar jika kebijakan ini dilakukan.
Pada tahun 2016, tepatnya bulan Mei, Apple secara diam-diam berhenti memproduksi iPhone 5s yang membuat para peminat iPhone kehilangan pilihan murah mereka.
Sementara pada tahun 2018, secara resmi Apple telah menghentikan produksi iPhone 6, iPhone 6s, iPhone SE, dan iPhone X. Jika sekalipun produk-produk tersebut masih beredar di pasaran, besar kemungkinan itu adalah produk lama atau kemungkinan terburuk adalah barang refurbished.
ADVERTISEMENT
Performa yang Sengaja Diturunkan
Apple mengakui dengan sengaja menurunkan performa dari iPhone 6 untuk mencegah masalah ponsel mati secara mendadak. Permasalahan tersebut memang sering ditemui pada perangkat iPhone varian 6. Permasalahan ini disebabkan oleh performa baterai yang menurun dan seiring berjalannya waktu, Apple juga terus memberikan pembaruan perangkat lunak mereka.
Buat kamu yang masih menggunakan iPhone 6, apakah kamu merasakan penurunan performa ini juga? Tulis di kolom komentar, ya!
Main Game dengan Grafis Tinggi? Jangan Berharap, Ya!
Buat kamu para penggemar mobile gaming, tentu spesifikasi menjadi hal yang utama ketika memilih sebuah smartphone. Berbekal chipset A8 dan RAM 1GB, iPhone 6 sepertinya akan sulit menjalankan beberapa game dengan grafis tinggi yang hadir saat ini.
ADVERTISEMENT
Untuk bermain game seperti Vainglory dan Asphalt 8 saja, FPS (Frame Per Second) selalu drop, bahkan di beberapa kesempatan aplikasi juga force close dengan sendirinya. Untuk game seperti Mobile Legends dan PUBG Mobile, iPhone 6 masih mampu menjalankannya dengan cukup baik namun bukan pada setelan tertinggi.
Seiring dengan berjalan waktu, game yang ada saat ini akan terus mengalami perkembangan. Dengan menghadapi kenyataan tersebut, iPhone 6 rasanya bukan pilihan yang tepat bagi kamu para penikmat mobile gaming.
Android Terbaru Jelas Lebih Baik
Dengan semakin menjamurnya pilihan smartphone android yang dibanderol dengan harga terjangkau namun memiliki spesifikasi yang mumpuni, rasanya kamu perlu berpikir baik-baik sebelum memutuskan membeli iPhone 6 di tahun 2019 ini.
ADVERTISEMENT
Jangan sampai kamu menghabiskan sejumlah uang untuk membeli perangkat yang usianya sudah cukup tua dan memiliki kinerja yang sudah menurun, ya!
Dengan semakin cepatnya perkembangan teknologi saat ini, sepertinya bukan hal yang bijak jika kamu mengeluarkan sejumlah uang untuk sebuah perangkat yang sudah jauh tertinggal. Jadi, bijaklah dalam memilih, ya!
Nah, itu tadi setidaknya 5 alasan untuk tidak membeli iPhone 6 di tahun 2019 versi saya. Gimana? Apa kalian setuju? Atau kalian punya pendapat dan pandangan lain? Tulis di kolom komentar ya!
Sampai bertemu di artikel selanjutnya.