5 Tips Kuat Mental ala Saya

Nur Hilmia
Mom blogger di Medan
Konten dari Pengguna
8 Februari 2023 6:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Nur Hilmia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tips. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tips. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Mental adalah kondisi seseorang yang sadar akan potensi dirinya, kelebihan dan kekurangannya, mampu menghadapi tekanan, dan dapat berkontribusi terhadap komunitas dan orang-orang di sekelilingnya. Demikian definisi mental yang dirangkum dari beberapa pengertian para pakar.
ADVERTISEMENT
Belakangan ini sedang mengemuka pembicaraan mengenai kesehatan mental. Pentingnya kesehatan mental karena berpengaruh langsung pula pada kesehatan fisik.
Kondisi jiwa yang sejahtera, baik sosial maupun emosional bisa dikatakan mentalnya juga sehat. Mental dan fisik yang sehat berimplikasi pada hidup yang berkualitas.
Mental yang kuat adalah mental yang pantang menyerah, tak mudah tergoyahkan dan tidak melanggar prinsip yang sudah dicanangkan.
Berikut tips kuat mental ala saya berdasarkan pengalaman pribadi selama ini:

1. Kenali Diri Sendiri Terlebih Dahulu

Ilustrasi atasi rasa insecure pada diri sendiri Foto: Shutterstock
Untuk mendapatkan mental yang kuat, sebaiknya mengenali diri sendiri dulu. Misalnya dari tipe kepribadian, saya termasuk tipe Sanguinis yang bersemangat, lincah, hangat, ramah, namun meluap-luap.
Dengan modal mengenali tipe kepribadian sendiri ini saya berusaha terus menguatkan mental, dan tidak kaget jika tipikal saya yang seperti ini pasti ada juga plus minusnya baik bagi diri sendiri maupun orang lain.
ADVERTISEMENT

2. Berdamai dengan Kekurangan Diri

Ilustrasi tenang saat traveling Foto: Shutter Stocks
Saya memiliki mata minus sejak kelas 1 SMA dan tentu saja hingga berusia 41 tahun seperti sekarang ini, minusnya bertambah terus. Saya sering mengeluhkan mata yang cepat lelah terlebih jika telah beraktivitas seharian di depan komputer dan ponsel pintar.
Terbersit keinginan untuk melakukan operasi lasik untuk mengatasi mata miopi ini. Namun akhirnya saya berdamai dengan kekurangan diri, toh masih bisa pakai kacamata atau lensa kontak.

3. Berani Berkata Tidak

Ilustrasi Perempuan Menolak. Foto: Shutter Stock
Seringkali orang-orang di sekitar kamu entah itu di rumah atau di tempat kerja, menyerahkan tanggung jawab di luar kemampuan. Demi dianggap kuat dan taat lantas kamu menerima begitu saja tanpa berani menolak.
Semestinya kamu berani berkata tidak. Jadilah orang yang asertif, yaitu memiliki sikap tegas dalam berkomunikasi. Jangan jadi yes-man, apa-apa langsung sepakat, bilang ya tanpa ada keberanian untuk menolak.
ADVERTISEMENT

4. Berpikir Positif

com-Ilustrasi seseorang yang selalu berpikir positif. Foto: Shutterstock
Mudah mengatakannya namun sulit untuk merealisasikannya. Mungkin begitu representasi untuk berpikir positif. Karena lumayan membutuhkan upaya keras dan pembiasaan untuk dapat berpikir positif.
Berpikir positif sangat kamu butuhkan agar mental menjadi kuat. Tidak mudah mundur karena suatu masalah. Kerap terjadi ketika tengah dirundung problem, otomatis pikiran negatif yang menguasai. Tetap berusaha untuk menemukan sisi terangnya, agar pikiran tetap waras dan mampu menemukan solusi.

5. Tidak Membanding-bandingkan Diri dengan Orang Lain

Ilustrasi karyawan bahagia. Foto: ViDI Studio/Shutterstock.
Seringkali melihat teman yang memiliki privilege, kamu jadi insecure, dan akhirnya kehilangan motivasi. Padahal antara diri kamu dan teman itu adalah masing-masing pribadi yang unik. Kamu pasti punya kelebihan yang dia tak punya.
Sehingga merasa bersyukur dengan pencapaian saat ini adalah yang terbaik. Sembari terus berikhtiar, tak pernah berhenti belajar, agar mentalmu menjadi kuat.
ADVERTISEMENT
Demikian tips kuat mental ala saya, semoga bermanfaat bagi pembaca ya, sampai bertemu lagi di artikel berikutnya.