Batik Air Rute Jakarta-Medan Sempat Turbulensi, 2 Orang Luka

25 Oktober 2017 0:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Batik Air (Foto: Ikko Haidar/Flickr)
zoom-in-whitePerbesar
Batik Air (Foto: Ikko Haidar/Flickr)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Maskapai penerbangan Batik Air rute Jakarta-Medan sempat mengalami clear air turbulence (CAT) atau turbulensi sekitar pukul 15.00 WIB, Selasa (24/10). Namun pesawat dengan nomor penerbangan ID 6890 bisa mendarat dengan sempurna di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang.
ADVERTISEMENT
Public Relations of Lion Air Group, dalam keterangan resminya menuturkan, akibat kejadian tersebut, satu penumpang atas nama Hoen Tjeng Ke dan satu awak kabin Batik Air yang sedang bertugas atas nama Susi Yuni Triastuti mengalami cedera. Keduanya langsung dilarikan ke dokter KP Bandara Internasional Kualanamu untuk pertolongan pertama. Sedangkan, seluruh penumpang lain serta awak kokpit dan kabin tidak mengalami luka.
Pesawat Boeing 737-800 NG Batik Air dengan nomor registrasi PK-LBY ini membawa 114 penumpang dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng.
Lion Air Group menyebut, turbulensi CAT adalah jenis turbulensi yang kejadiannya tidak terkait dengan kemunculan awan. Oleh karenanya, jenis turbulensi ini sulit atau tidak bisa dideteksi secara visual oleh pilot ataupun dengan menggunakan radar cuaca konvensional.
ADVERTISEMENT
Pada umumnya, turbulensi dialami oleh pesawat yang terbang melintas daerah berawan, tetapi tidak dengan turbulensi CAT ini. Turbulensi CAT justru terjadi pada ruang udara yang tidak berawan dan seringkali datang secara tiba-tiba tanpa adanya peringatan.
Turbulensi CAT terjadi pada ketinggian 20.000 kaki atau sekitar 6 kilometer. Biasanya terjadi di dekat aliran angin yang sempit dan kencang atau biasa disebut jet stream.
"Kami akan melakukan penanganan secara maksimal terhadap pelanggan dan awak kabin kami yang mengalami cidera akibat hal ini sebagia bentuk jaminan dan pelayanan dalam menjaga keselamatan dan keamanan serta kenyamanan," ujar Lion Air Group.