Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Perjuangan Nenek Solimah, Dhuafa Penderita Kanker Payudara
26 April 2017 9:47 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
ADVERTISEMENT

Hampir setiap hari Solimah tak dapat tidur nyenyak karena menahan sakit yang menggerogoti tubuhnya. Kanker yang diidapnya sejak tahun 2014 membuat Nenek Solimah tak lagi memiliki payudara, yang merupakan mahkota setiap wanita.
ADVERTISEMENT
Tiga tahun yang lalu, muncul benjolan kecil di payudara sebelah kiri Solimah. Semula dia mengira itu hanya bisul yang tak perlu ia risaukan. Namun ternyata benjolan tersebut semakin membesar hingga merusak kedua payudaranya.

Luka itu kini semakin parah membengkak. Bagian pinggirnya menghitam sementara sisi tengahnya terlihat merah basah. Jangan tanya bagaimana rasanya.

"Panas, perih kayak terbakar. Rasanya mau nangis, kagak tahan," kata Solimah saat dikunjungi kumparan (kumparan.com) di kediamannya, Kamis (20/4) lalu.
Baca juga: ‘Ya Allah, ke Mana Lagi Aku Harus Berobat?’

Wanita yang tinggal di Desa Pahlawan Setia, Taruma Jaya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat ini setiap harinya memakai penutup kepala, celana panjang dan bagian tubuh lainnya hanya ditutupi sarung. Solimah kesulitan mengenakan 'baju normal' karena gesekan kain akan membuat lukanya semakin parah dan nyeri tak terperi.
ADVERTISEMENT
Berbagai macam pengobatan sudah pernah dicoba oleh Solimah. Dari pengobatan medis hingga alternatif pernah dijalaninya. Namun Solimah belum pernah operasi karena terhalang biaya.

Solimah sempat mengenang masa-masa saat dirinya masih sehat. Dia adalah pekerja keras yang tidak betah duduk santai di rumah walau usianya sudah tua. Ketika sehat dulu, ia mengaku bekerja sebagai kuli tani dan memelihara bebek.
"Saya mah orangnya enggak enak diem pas lagi sehat," tuturnya.

Kumparan (kumparan.com) bekerjasama dengan kitabisa.com menggalang donasi untuk membantu biaya pengobatan Nenek Solimah. Bagi Anda yang ingin membantu meringankan beban Nenek Solimah, dapat menyalurkannya melalui tautan berikut ini:
ADVERTISEMENT