Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Keunikan Indonesia dalam Paspor: Tarsius
22 Mei 2024 14:48 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Mudhir tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Satu dari Beberapa Keunikan Indonesia ialah Tarsius
ADVERTISEMENT
Tarsius dipromosikan ke dunia internasional melalui paspor Indonesia. Di dalam paspor saya periode 2016-2021, Tarsius berada di halaman 41. Di atas gambar Tarsius terdapat tulisan VISAS dan gambar burung Garuda Pancasila.
ADVERTISEMENT
Tarsius ialah primata kecil terlangka di dunia dan hanya ada di Indonesia . Satu dari beberapa spesies primate di dunia yang hampir punah ialah Tarsius. Tarsius bertubuh kecil yang ukurannya tidak lebih dari satu genggaman tangan orang dewasa. Tarsius memiliki mata yang lebar. Ekor Tarsius bisa dua kali lipat panjnag tubuhnya (kumparan.com ).
Tarsius termasuk dalam daftar fauna langka dan dilindungi oleh Pemerintah Indonesia. Hal itu tertuang dalam UU No 5/1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya. Juga terdapat dalam PP No 7/1999 tentang Pengawetan Jenis Tumbuhan san Satwa (tempo.co ).
Tarsius ialah hewan endemik Sulawesi. Tarsius, dijadikan maskot pada Perkemahan Bakti Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti (Pertikawan) Regional Sulawesi dan Maluku pada tahun 2023. Tarsius gampang ditemui di Suaka Margasatwa Tandurusa, Aer Tembaga. Tarsius juga terdapat di Cagar Alam tangkoko Batuangus, Kota Bitung, Sulawesi Utara (pertikawan.or.id ).
ADVERTISEMENT
Beberapa Contoh Gambar pada Halaman Paspor Bercerita tentang Keunikan Indonesia, antara lain (kumparan.com ):
1. Bunga Melati;
2. Tari Saman;
3. Badak bercula satu;
4. Jalah Bali;
5. Tanah Lot;
6. Bunga Rafkesia;
7. Pantai Tanjung Tinggi Belitung;
8. Ondel-ondel;
9. Angklung;
10. Macan Tutul Jawa;
11. Candi Borobudur;
12. Karapan Sapi;
13. Ayam Jago;
14. Harimau Sumatera;
15. Pasar Terapung Banjarmasin;
16. Bekantan;
17. Gunung Anak Krakatau;
18. Gajah Sumatera;
19. Komodo;
20. Danau Kalimutu;
21. Burung Cenderawasih;
22. Raja Ampat;
23. Rumah Tongkonan;
24. Burung Maleo;
25. Wakatobi;
26. Tarsius.
Gambar-gambar dalam paspor Indonesia dapat mempromosikan wisata Indonesia (detik.com ). Karena saat di luar negeri paspor Indonesia akan dilihat oleh orang asing. Setidaknya oleh petugas imigrasi setempat saat memeriksa paspor WNI yang akan masuk atau keluar suatu negara. Para peneliti di luar negeri yang tertarik dengan Tarsius akan senang menghabiskan waktu, biaya, dan tenaga untuk datang ke Indonesia. Oleh sebab itu saya berpendapat bahwa paspor juga berfungsi sebagai alat untuk mengenalkan jati diri Indonesia ke dunia intrenasional.
ADVERTISEMENT
Hal di atas membuat saya bangga dengan paspor Indonesia. Rasa bangga itu juga muncul karena paspor Indonesia tergolong 10 (sepuluh) paspor terindah di dunia (tribunnews.com ). Dan saya memiliki paspor Indonesia bergambar Tarsius walau paspor tersebut tidak jadi digunakan ke luar negeri.