Berbagai Reaksi Netizen saat Kahiyang-Bobby Menikah

Nyengir
Sebab hydup sesungguhnya adalah layf ~
Konten dari Pengguna
8 November 2017 15:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Nyengir tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pernikahan Kahiyang-Bobby (Foto: Antara/Maulana Surya)
zoom-in-whitePerbesar
Pernikahan Kahiyang-Bobby (Foto: Antara/Maulana Surya)
ADVERTISEMENT
Hari ini (8/11), jagat dunia maya dibuat riuh oleh tagar #JokowiMantu yang sampai saat ini telah tembus 20 ribu lebih tweets di twitter (bahkan jadi trending nomor satu), dan 15 ribu lebih post di instagram. Ya gimana enggak, wong yang nikah anak Pak Presiden.
ADVERTISEMENT
Segala gerak gerik dan tindak tanduk anak presiden emang selalu jadi sorotan, meski hal remeh temeh sekalipun. Perhatian dan jari jemari netizen akan senantiasa tercurah untuk mereka. Apalagi hari ini, Mbak (Ayang) Kahiyang, anak tengah sekaligus anak perempuan satu-satunya Pak Jokowi resmi menikah dengan Bobby Nasution, teman kuliahnya Mbak Ayang dulu.
Kahiyang Ayu  (Foto: Instagram/@ ayanggkahiyang)
zoom-in-whitePerbesar
Kahiyang Ayu (Foto: Instagram/@ ayanggkahiyang)
Kabar menggembirakan ini tak pelak mendapat berbagai respon dari netizen, mulai dari yang normal-normal aja kayak ngasih ucapan selamat, doa, hingga yang paling "salah fokus" juga ada! Ayok, kita intip satu persatu.
Wedding organizer plus katering datangnya dari kakak sendiri. Memakai jasa/usaha kakak adalah bukti bahwa pernikahan Mbak Ayang berlandaskan kesederhanaan dan kekeluargaan~
ADVERTISEMENT
Yha, namanya juga netizen yang selalu kepo~ alhasil instagram sang mantan dari Mbak Kahiyang pun ramai diserbu rasa simpati.
Netizen bersimpati (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Netizen bersimpati (Foto: Istimewa)
Mas Gibran udah nikah, Mbak Ayang juga udah nikah, nah tinggal si bungsu Kaesang yang belum. Netizen pun sibuk caper sama keluarga Pak Jokowi~
Tetap usaha (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Tetap usaha (Foto: Istimewa)
Halu~ (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Halu~ (Foto: Istimewa)
Tak peduli dalam situasi apapun, selalu ada orang yang berupaya memanfaatkan momen dan kesempatan untuk mencari rezeki.
Spam (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Spam (Foto: Istimewa)
Karena sekarang resmi bersuamikan orang Sumatera Utara, enggak ada salahnya kan kalo Mbak Ayang juga mempelajari budaya serta tari-tarian dari asal daerah suaminya? Untung orang ini berbaik hati menawarkan jasa mengajar tari secara gratis.
Guru tari (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Guru tari (Foto: Istimewa)
ADVERTISEMENT
Di tengah riuh rendah netizen yang berbahagia, memang akan selalu ada party pooper. Hmmm tolong deh ya, agak nggak nyambung sih ini. Tapi namanya juga netizen, mungkin dia lelah menghadapi peliknya persoalan e-KTP ini~
Ngadu e-KTP (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Ngadu e-KTP (Foto: Istimewa)
Tidak ada rotan, akar pun jadi. Mungkin peribahasa ini juga cocok mewakili tweet yang satu ini.
Sorot mata netizen memang akurat dan tajam layaknya Elang yang lagi ngincer mangsanya. Kehadiran "orang sakti" ini pun ngga lepas dari perhatian netizen. Eeeh tapi kok pas lagi khidmat acara ijab kabul ada yang kepergok tidur nih~ khusyuk banget lagi meremnya.
Ada yang bilang, untuk sekelas anak presiden, pernikahan Kahiyang-Bobby ini termasuk yang sederhana. Tapi, selalu ada aja komentar nyinyir yang ikut repot ngurusin padahal diundang juga ndak~
ADVERTISEMENT
Nah, kalo kamu, di antara sekian banyak komen-komen netizen, ada nggak yang menyita perhatian kamu dan menggelitik?