Konten dari Pengguna

Laga Holzken Vs. JWP Lanjutkan Rivalitas Legenda Muay Thai 30 Tahun Silam

ONE Championship
The Home Of Martial Arts
21 April 2021 15:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari ONE Championship tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Nieky Holzken (kiri) dan John Wayne Parr akan saling berhadapan dalam ajang ONE on TNT III pada Kamis, 22 April. Foto: ONE Championship
zoom-in-whitePerbesar
Nieky Holzken (kiri) dan John Wayne Parr akan saling berhadapan dalam ajang ONE on TNT III pada Kamis, 22 April. Foto: ONE Championship
ADVERTISEMENT
Di kalangan praktisi seni bela diri dunia, nama Nieky "The Natural" Holzken asal Belanda dan John Wayne "The Gunslinger" Parr asal Australia telah begitu harum.
ADVERTISEMENT
Keduanya merupakan legenda dalam Muay Thai dan kickboxing.
Menyandang gelar Juara Dunia berkali-kali, mereka dijadwalkan untuk bertemu dalam laga eksplosif "ONE on TNT III" yang akan tayang dari Singapore Indoor Stadium, Kamis, 22 April mendatang. Keduanya akan bertemu dalam sebuah laga Muay Thai catchweight (80,8 Kg).
Namun, pertemuan keduanya tidak hanya melibatkan nama besar sendiri. Laga itu juga mempertaruhkan kredibilitas guru masing-masing yang juga merupakan nama besar di dunia olahraga kombat.
Holzken dilatih langsung oleh sosok legendaris Ramon "The Diamond" Dekkers yang juga dijuluki Tyson di dunia kickboxing. Semasa hidupnya, Dekkers merupakan satu dari sekian banyak atlet Eropa yang berani pergi ke Thailand untuk menantang para praktisi Muay Thai terbaik langsung di negeri asalnya.
ADVERTISEMENT
Terbukti, Dekkers menjadi Juara Dunia Muay Thai selama delapan kali. Tidak sampai situ, "The Diamond" juga jadi satu dari sekian banyak atlet non-Thailand yang mendapat penghargaan langsung dari mendiang Raja Thailand Bhumibol Adulyadej dalam acara ulang tahunnya yang ke-85 kala itu.
Sedangkan Parr, dilatih oleh seorang legenda Muay Thai bernama Sangtiennoi Sor Rungroj "The Deadly Kisser". Semasa masih aktif, Sangtiennoi telah berlaga dalam "seni delapan tungkai" selama lebih dari 200 pertandingan.
Sejumlah gelar bergengsi seperti Juara Lumpinee dan Rajadamnern, serta Juara Dunia WMC telah diraihnya. "The Deadly Kisser" juga pernah bertemu dengan Dekkers dalam tiga laga berbeda pada tahun 1991 dan 1997, dan memenangkan dua dari tiga laga tersebut.
Sayang, Dekkers harus berpulang di tahun 2013 lalu akibat dugaan serangan jantung yang membuatnya terjatuh dari motor pasca latihan di Breda, Belanda. Kini, kebanggaan itu diteruskan lewat Holzken yang adalah muridnya.
ADVERTISEMENT
Nasib memang punya cara tersendiri untuk menuntaskan laga di antara kedua legenda, yang kini terwakili lewat Holzken dan Parr. Kisah menarik itu juga dibagikan oleh Holzken via unggahan di laman Instagramnya
"Ramon Dekkers adalah pelatihku, dan Sangtiennoi merupakan pelatih Parr. Ini adalah sebuah warisan yang diturunkan," tulis Holzken.
Senada dengan Holzken, Parr juga menggarisbawahi kisah tak biasa di balik laganya dengan "The Natural." Faktanya, Parr juga sangat menghormati mendiang "The Diamond."
"Ini merupakan sebuah kisah yang luar biasa. Ini adalah lagaku melawan Ramon Dekker. Aku tidak mendapat kesempatan untuk melawan sang legenda, tapi aku bisa melawan hal terbaik setelahnya," tulis Parr.
Pecinta 'Home of Martial Arts' mungkin sudah tak sabar untuk menanti pertemuan dari kedua legenda itu dalam sebuah laga muay thai dalam hitungan hari.
ADVERTISEMENT
Siapa pun yang bakal menang, tentu adalah yang terbaik.

Cara Menyaksikan 'ONE On TNT III'

Selanjutnya, ONE on TNT III akan tayang pada Kamis pagi, 22 April, waktu Indonesia. Ajang yang didesain untuk tayang pada jam tayang utama Amerika Serikat ini dapat disaksikan live lewat Kaskus TV, Vidio, MAXstream, dan ONE Super App mulai pukul 7:30 WIB.
Selain itu, siaran ulangnya akan hadir keesokan harinya pada Jumat, 23, April, mulai pukul 23:30 WIB di SCTV.