Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Superlek Akui Sedikit Khawatir Dengan Tinggi Lawannya
5 Juli 2023 9:13 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari ONE Championship tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Meskipun terbilang salah satu petarung paling disegani dan berpengalaman, Superlek Kiatmoo9 mengaku merasa khawatir saat harus menghadapi lawan paling tinggi dalam kariernya di ONE Friday Fights 22 pada Jumat (23/6) lalu.
ADVERTISEMENT
Sang bintang Thailand mengatakan bahwa Nabil Anane merupakan lawan paling tinggi yang pernah ia temui sepanjang kariernya, dan ia merasa sedikit khawatir dengan jarak jangkauan pukulannya. Superlek menjelaskan dirinya memutuskan untuk menekan sang lawan demi menanggulangi keunggulan Anane yang lebih jenjang darinya.
“Pada awal pertarungan, saya sejujurnya sedikit khawatir dengan tinggi badan lawan saya. Saya memutuskan untuk memotong jarak dan berlaga dalam jarak dekat,” jelasnya.
“Jangkauan [Anane] sangat panjang, dan demi menanggulangi itu saya menekannya dan berlaga dalam jarak dekat,” ungkap Superlek.
Keputusan tersebut berbuah hasil, dalam laga Muay Thai mereka Superlek langsung memotong jarak saat bell berdering dan menekan sang petarung Perancis-Algeria. Sang superstar Kiatmoo9 Gym menyasar kaki dan badan sang rival tanpa jeda dan membuat sang atlet muda tidak dapat menjawab perlawanan sang Juara Dunia ONE flyweight kickboxing.
ADVERTISEMENT
Performa Superlek dihargai dengan bonus US$ 50.000 atau sebesar Rp 747 juta oleh CEO ONE Championship, Chatri Sityodtong. Sang Juara Dunia mengatakan bonus yang diterimanya akan digunakan untuk membangun rumah untuk orang tuanya.