Konten Media Partner

BMKG Bantah Isu Potensi Gempa Bumi Besar Landa Sulawesi Tengah

14 Agustus 2019 12:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (Foto: BMKG)
zoom-in-whitePerbesar
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (Foto: BMKG)
ADVERTISEMENT
Badan Metreologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika kelas 1 Palu, mengeluarkan pernyataan resmi untuk warga Kota Palu dan sekitarnya. BMKG meminta agar masyarakat tidak percaya isu mengenai gempa bumi skala besar yang bakal melanda Kota Palu dan sekitarnya pada Agustus dan September 2019.
ADVERTISEMENT
Isu tersebut dibantah langsung oleh Kepala BMKG Stasiun Geofisika Kelas 1 Palu, Cahyo Nugroho. "Belum ada instansi manapun yang bisa melakukan prediksi gempa bumi, dan BMKG tidak pernah mengeluarkan suatu prediksi terhadap kejadian gempa bumi," ujar Cahyo kepada PaluPoso, Rabu (14/8).
Menurut dia, jika ada informasi mengenai prediksi akan terjadi gempa bumi dalam waktu dan jam tertentu, maka dipastikan informasi tersebut bukan bersumber dari BMKG.
Ia juga mengimbau agar masyarakat selalu waspada. Sebaiknya, kata Cahyo, masyarakat juga bijak dalam menerima informasi dan segera mencari informasi yang valid dari pihak BMKG setempat.
"Mohon masyarakat untuk tenang dan tetap waspada," ujarnya.
Reporter: Arief