Konten Media Partner

Serap Anggaran 344 Miliar, Pembangunan Pelabuhan Donggala Dimulai Tahun Ini

28 Februari 2022 19:33 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Manager perusahaan pemenang tender, PT Wijaya Karya Persero Tbk, Edi Suyatno. Foto:
zoom-in-whitePerbesar
Manager perusahaan pemenang tender, PT Wijaya Karya Persero Tbk, Edi Suyatno. Foto:
ADVERTISEMENT
Kementerian Perhubungan akan memulai pembangunan Pelabuhan Gonenggati, Donggala. Pelabuhan ini terletak di Anjungan, Kelurahan Kabonga Kecil, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah.
ADVERTISEMENT
Pelabuhan ini masuk tipe kelas III. Menggantikan pelabuhan lama yang saat ini dilengkapi oleh PT Pelindo.
Untuk diketahui, pelabuhan Gonenggati terdiri dari penumpang dan cargo. Dilengaki dengan fasilitas pelabuhan, tempat operasional, sumber energi untuk penerangan pelabuhan dan pemadam kebakaran.
Manager perusahaan pemenang tender, PT Wijaya Karya Persero Tbk, Edi Suyatno, ditemui di Anjungan Gonenggati Senin (28/2), mengatakan, anggaran pembangunan pelabuhan tersebut sebesar Rp 344 miliar.
“Target kita 16 bulan selesai pengerjaan. Cuman ada beberapa hambatan misalnya arus deras dan gelombang karena posisnya berada di teluk. Untuk kedalaman, pelabuhan Gonenggati cukup dalam,” katanya.
Edi berjanji akan menggunakan tenaga kerja lokal. Namun, untuk pekerjaan spesialis pihaknya menyiapkan dari pulau Jawa. ** (Bang Jalu)
ADVERTISEMENT