Konten Media Partner

Gerindra DIY Targetkan Koalisi Besar Usung Singgih Raharjo di Pilkada Kota Yogya

8 Agustus 2024 12:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekretaris DPD Gerindra DIY, Nur Subiyantoro, bersalaman dengan Singgih Raharjo usai menyerahkan surat tugas di Kantor Partai Gerindra DIY, pada Rabu (7/8) sore. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Sekretaris DPD Gerindra DIY, Nur Subiyantoro, bersalaman dengan Singgih Raharjo usai menyerahkan surat tugas di Kantor Partai Gerindra DIY, pada Rabu (7/8) sore. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Partai Gerindra resmi memberikan surat tugas kepada eks Kepala Dinas Pariwisata DIY, Singgih Raharjo, untuk maju dalam Pilkada Yogyakarta 2024. Surat tugas itu diberikan kepada Singgih pada Rabu (7/8) sore di kantor DPD Gerindra DIY.
ADVERTISEMENT
Sekretaris DPD Gerindra DIY, Nur Subiantoro, menargetkan akan ada koalisi besar yang ikut mengusung Singgih di Pilkada Yogya 2024.
Saat ini, di tingkat DPC menurutnya sudah ada beberapa partai lain yang sepakat mendukung Singgih seperti PPP, PKS, hingga Golkar yang sebelumnya telah memberikan surat tugas kepada Afnan Hadikusumo.
“Kayaknya mau bergabung lagi juga PKB dan NasDem, terus kemudian yang sudah fix mendukung juga PSI, PSI sudah memberikan dukungannya,” kata Nur Subiantoro ditemui Pandangan Jogja, Rabu (7/8).
Munculnya nama Golkar dalam daftar partai pengusung Singgih ini menunjukkan peluang dipasangkannya Singgih dengan Afnan. Nur tidak menampik adanya peluang itu. Namun siapa yang akan jadi calon wali kota dan siapa yang akan jadi wakilnya menurut dia menjadi kewenangan partai koalisi di tingkat DPC.
ADVERTISEMENT
“Surat tugas itu bunyinya adalah Pak Singgih untuk maju sebagai kepala daerah atau wakil kepala daerah. Nah, soal dinamika nanti yang terjadi, Pak Singgih akan maju sebagai wali kota atau wakil wali kota, itu dinamikanya ada di DPC,” paparnya.
Ditemui terpisah, Singgih Raharjo, mengatakan bahwa posisinya juga masih berpeluang menjadi calon wali kota maupun wakil wali kota. Saat ini, situasi politik di Kota Yogya menurutnya masih cair dan sangat dinamis.
“Masih cukup cair, masih sangat dinamis, dan ini yang harus saya lakukan secara berproses,” kata Singgih.
Setelah penyerahan surat tugas ini, ia mengaku akan mengintensifkan komunikasi dengan partai politik maupun kandidat lain untuk menjajaki kemungkinan-kemungkinan yang akan dilakukan dalam Pilkada 2024 mendatang.
ADVERTISEMENT
“Itu yang harus saya lakukan, untuk pendekatan ke partai maupun calon pasangan,” ujarnya.