news-card-video
22 Ramadhan 1446 HSabtu, 22 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner

Hotel DIY 60% Disokong Pemerintah & 40% Swasta, Usai Efisiensi Harus Dibalik

15 Maret 2025 18:31 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kepala Dispar DIY, Imam Pratanadi. Foto: Resti Damayanti/Pandangan Jogja
zoom-in-whitePerbesar
Kepala Dispar DIY, Imam Pratanadi. Foto: Resti Damayanti/Pandangan Jogja
ADVERTISEMENT
Dinas Pariwisata (Dispar) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), mencatatkan bahwa industri perhotelan disokong sebanyak 60 persen dari sektor pemerintahan, sementara 40 persennya adalah sektor swasta. Angka ini merupakan persentase sebelum adanya kebijakan efisiensi anggaran.
ADVERTISEMENT
Kepala Dispar DIY, Imam Pratanadi, mengatakan dengan adanya kebijakan efisiensi anggaran, industri perhotelan perlu melakukan re-design untuk membalik persentase itu. Sebab, usai efisiensi anggaran, persentase segmen dari pemerintahan turun dan tidak mampu lagi mendominasi penyokong MICE.
“Artinya kemudian harus melakukan re-design yang lebih, membalik yang tadinya 60 persen yang turun, yang 40 ditarik agar naik ke angka optimal,” kata Imam di Gedung DPRD DIY, Kamis (13/3).
Untuk meningkatkan pendapatan sektor swasta, pihaknya tengah melakukan kerja sama dengan pelaku industri hingga PHRI. Meski demikian, diakuinya dukungan dari Dinas Pariwisata DIY tidak bisa banyak dalam bentuk pendanaan khusus.
“Karena kami juga untuk publikasi, promosi itu dananya juga memang dibatasi,” kata Imam.
ADVERTISEMENT
Dukungan lainnya yakni berupa upaya promosi melalui sosial media maupun media mainstream. “Bahwa DIY ini adalah tempat penyelenggaraan MICE yang sudah berpengalaman untuk kegiatan-kegiatan itu agar kita bisa membalik dari pemerintah yang 60 persen, menjadi swasta bisa masuk jadi 60 persen” ujarnya.