Konten Media Partner

RSUD Wonosari Siapkan 6 Ruangan untuk Rawat Caleg Stres di Gunungkidul

18 Januari 2024 12:36 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
RSUD Wonosari. Foto: Dok. RSUD Wonosari
zoom-in-whitePerbesar
RSUD Wonosari. Foto: Dok. RSUD Wonosari
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bupati Gunungkidul, Sunaryanta, mengatakan bahwa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wonosari telah menyiapkan ruangan khusus untuk merawat peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, terutama para calon anggota legislatif (caleg) yang mengalami gangguan kejiwaan atau stress karena gagal terpilih.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, ia berharap tak ada caleg yang mengalami stress meskipun mereka gagal dalam pemilu.
“RSUD Wonosari menyiapkan kamar khusus untuk saudara-saudara kita yang sebentar lagi maju dalam pemilu. Harapan saya semoga tidak ada yang masuk ke sini,” kata Sunaryanta dalam peringatan hari jadi RSUD Wonosari ke 75 tahun, Rabu (17/1).
Direktur RSUD Wonosari, Heru Sulistyowati, mengatakan ruangan khusus tersebut terdapat di fasilitas ruang Dahlia. Total, ada enam ruangan yang disiapkan untuk pasien yang mengalami gangguan kejiwaan.
“Di sini kita punya fasilitas ruang Dahlia dengan sebanyak enam ruang rawat untuk pasien yang terkena gangguan jiwa,” kata Heru.
Ruangan ini diperlukan untuk merawat pasien yang kondisi gangguan kejiwaannya sudah parah sehingga tidak cukup hanya menjalani rawat inap.
ADVERTISEMENT
Selain itu, RSUD Wonosari juga menyiapkan tiga orang dokter spesialis psikologi dan kejiwaan yang akan bertugas untuk merawat para pasien.
“Selain fasilitas kamar, kita juga sudah siap untuk dokter yang nantinya memberikan pendampingan kepada pasien,” ujarnya.