Konten Media Partner

Sekelompok Warga NTB di Yogya Deklarasi Relawan Lalu Muhammad Iqbal NTB 01 2024

14 November 2023 17:29 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Deklarasi Relawan Muda Sasak Jogja. Foto: ESP
zoom-in-whitePerbesar
Deklarasi Relawan Muda Sasak Jogja. Foto: ESP
ADVERTISEMENT
Sekelompok warga asli Nusa Tenggara Barat (NTB) yang bermukim di Yogyakarta mendeklarasikan diri sebagai Relawan Pendukung Lalu Muhammad Iqbal untuk menjadi Calon Gubernur (Cagub) NTB pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024 nanti.
ADVERTISEMENT
Untuk diketahui Lalu Muhammad Iqbal saat ini masih menjabat sebagai Juru Bicara (Jubir) Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) setelah sebelumnya selama 4,5 tahun menjadi Duta Besar untuk Republik Turki.
Dalam deklarasi yang diadakan di Loman Park Hotel, Yogya, pada Senin (13/11) petang, Ketua Relawan LMI (Lalu Muhammad Iqbal), Taufik Ooriadi, membacakan 4 butir pernyataan yang diakhiri dengan yel yel dukungan pada Lalu Muhammad Iqbal dari semua deklarator.
“Lalu Iqbal, Maju!” “Lalu Iqbal, Jaya!” “Lalu Iqbal, Maju untuk NTB Jaya.”
Ketua Relawan LMI (Lalu Muhammad Iqbal), Taufik Ooriadi. Foto: ESP
Usai deklarasi, kepada media, Ketua Relawan LMI, Taufiq Ooriadi, mengatakan bahwa deklarasi pada hari ini dimulai dengan forum “Ngobras Bareng Lalu Muhammad Iqbal” yang berisi saling berbagi pengalaman dan harapan antara Lalu Muhammad Iqbal dan warga asli NTB di Yogya. Dalam forum tersebut terungkap banyak masalah di NTB dan bagaimana harapan para mahasiswa NTB akan kampung halamannya ke depan.
ADVERTISEMENT
“Lalu Iqbal di forum tadi mengatakan bahwa sudah sejak lama ingin mengabdi untuk kampungnya. Beliau siap meninggalkan jabatan dan karirnya di Kemenlu untuk memenuhi panggilan jiwanya sejak tahun 1993 saat neneknya meninggal,” jelas Taufiq.
Taufiq mengatakan forum-forum bersama Lalu Iqbal akan terus diadakan sebab pada dasarnya dukungan relawan terhadap pencalonannya didorong oleh kapasitas luar biasa yang dimiliki oleh Lalu Muhammad Iqbal.
“Sehingga kita ingin dorong kontestasi politik itu bukan seperti beli kucing dalam karung. Lalu Iqbal musti banyak bertemu warganya dan berdialog langsung, menceritakan segudang pengalamannya sebagai duta besar yang sudah pernah bertugas di 79 negara di seluruh dunia yang bisa bermanfaat untuk membangun NTB,” jelas Taufiq.
Relawan LMI untuk NTB 01 Pertama di Indonesia
ADVERTISEMENT
Jalannya "Ngobras Bareng Lalu Muhammad Iqbal." Foto: ESP
Penasehat Relawan LMI, Iyuk Wahyudi menjelaskan, deklarasi Relawan LMI di Yogya adalah kelahiran pertama Relawan Lalu Muhammad Iqbal (LMI) sebagai Calon Gubernur NTB pada Pilgub 2024.
Iyuk menjelaskan kelahiran LMI pertama di Yogya bukanlah sebuah kebetulan.
Lalu Muhammad Iqbal adalah lulusan Yogyakarta. Berkuliah sarjana di 3 kampus di Yogya yakni di jurusan Hubungan Internasional Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), jurusan Sejarah Universitas Gadjah Mada, dan jurusan arsitektur Universitas Islam Indonesia (UII).
Iyuk Wahyudi bertindak sebagai moderator Ngobras Bareng Lalu Muhammad Iqbal. Foto: ESP
Dalam lintasan sejarah panjang Nusantara hingga Republik Indonesia, Yogya juga selalu melahirkan sosok-sosok besar, inspirasi, dan gagasan-gagasan besar.
“Sehingga deklarasi Relawan LMI kita adakan pertama di Yogya ini untuk menyerap semua energi baik dan energi hebat dari Yogya. Dari Yogya kita akan lanjut membangun jaringan kerelawanan tidak hanya di NTB tapi juga di seluruh Indonesia di mana ada warga NTB di sana,” jelas Iyuk.
ADVERTISEMENT
Iyuk juga menjelaskan ada 4 ribuan warga asli atau ber-KTP NTB yang mukim di Yogya. Mayoritas di antaranya adalah mahasiswa. Sehingga harapannya para mahasiswa yang ada di Yogya bisa berbagi kepada keluarga dan sanak saudara di NTB mengenai sosok seperti apa Lalu Muhammad Iqbal.
Lalu Muhammad Iqbal menjadi pembicara dalam "Ngobras Bareng Lalu Muhammad Iqbal" di Loman Park Hotel, Yogya, Senin (13/11). Foto: ESP
Ditemui usai deklarasi, Lalu Muhammad Iqbal menyatakan sangat berterimakasih dengan adanya deklarasi Relawan LMI yang mendukung dirinya untuk mencalonkan diri sebagai Gubernur NTB pada 2024 nanti.
“Setiap dukungan adalah amanah. Saya sudah berkelana ke 79 negara, sebagai perwakilan Republik Indonesia di tempat-tempat asing itu. Setiap kali melihat kebaikan, pencapaian, di kota-kota seluruh dunia itu, saya selalu langsung teringat kampung halaman. Kapan saya bisa berbuat kebaikan dan pencapaian seperti itu untuk kampung halaman?”
ADVERTISEMENT
“Saya juga ada janji pada diri saya sendiri saat nenek saya meninggal pada 1993 saat saya masih mahasiswa. Bahwa saya akan kembali ke kampung halaman untuk, seperti nenek saya, berbuat banyak kebaikan untuk orang-orang kampung, untuk warga NTB,” papar Lalu Muhammad Iqbal.